SOLO, solotrust.com – Dalam rangka ulang tahunnya yang ke-33, media Sports Seoul melakukan survei individu pada 35 orang yang berasal dari agensi yang berbeda. Survei tersebut bertujuan untuk mengetahui siapa orang-orang paling berpengaruh dalam industri musik Korea Selatan dalam berbagai kategori untuk tahun ini.
Seperti dilansir dari Soompi, Sabtu (23/6/2018), orang-orang dalam yang ada di dalam industri tersebut diminta meranking 3 besar untuk 4 kategori yang diberikan.
Jika mendapatkan ranking 1, maka akan mendapatkan 3 poin. Ranking 2 mendapatkan 2 poin dan ranking 3 mendapatka 1 poin. Karena ada 35 orang, maka poin maksimal yang mungkin dihasilkan untuk satu kategori adalah 105 poin.
Kategori pertama adalah ‘Power People in The Industry’ (Orang-orang yang memiliki power dalam industri). Hasil yang didapatkan adalah:
- BTS (62 poin – no.3 tahun lalu)
- Lee Soo Man (48 poin – no.1 tahun lalu)
- Bang Shi Hyuk (42 poin)
- Yang Hyun Suk (8 poin – no.2 tahun lalu)
- Wanna One (8 poin)
BTS sendiri memang telah membuktikan kesuksesan mereka dalam blantika musik internasional. Selain menjadi penyanyi K-POP pertama yang meraih trofi Billboard Music Awards dua tahun berturut-turut, album terbaru mereka ‘Love Yourself: Tear’ juga berhasil menjadi album pertama Korea Selatan yang memuncaki Billboard 200.
Kategori kedua adalah ‘Best K-POP Producer’ (Produser Terbaik K-POP). Hasil yang didapatkan adalah:
- Bang Shi Hyuk (80 poin – no 1 tahun lalu)
- Lee Soo Man (40 poin – no 3 tahun lalu)
- Park Jin Young (31 poin – no 2 tahun lalu)
- Yang Hyun Suk (8 poin)
- Teddy (6 poin – no 4 tahun lalu)
- Black Eyed Pilseung (6 poin)
Tahun ini, Bang Shi Hyuk menempati ranking pertama dalam dua tahun berturut-turut. Hal ini tentu saja tidak terlepas dari kesuksesan BTS yang begitu mengesankan baik di tahun lalu maupun tahun ini. Dimulai dari agensi kecil, Bang Shi Hyuk sebagai seorang produser dapat mengantarkan Big Hit Entertainment dalam masa kejayaannya.
Kategori ketiga adalah ‘Best Male Idol’, hasilnya adalah:
- BTS (98 poin – no 1 tahun lalu)
- Wanna One (50 poin, no 5 tahun lalu)
- EXO (41 poin – no 2 tahun lalu)
- BIG BANG (9 poin, no 3 tahun lalu)
- SEVENTEEN (4 poin – no 5 tahun lalu)
Dengan hasil ini, berarti 31 dari 35 orang yang disurvey memilih BTS sebagai urutan pertama dalam kategori ini.
Terakhir, dalam kategori keempat yakni ‘Best Female Idol’, hasilnya adalah:
- TWICE (95 poin – no 1 tahun lalu)
- Red Velvet (50 poin – no 5 tahun lalu)
- BLACKPINK (31 poin – no 3 tahun lalu)
- MAMAMOO (11 poin)
- GFRIEND (7 poin – no 2 tahun lalu)
TWICE tahun ini kembali meraih posisi pertama sebagai grup penyanyi wanita yang paling berpengaruh. Dalam waktu dua tahun enam bulan sejak debut, TWICE telah memiliki delapan lagu andalan yang menjadi hits.
TWICE juga semakin membuktikan kepopularitasnnya di Jepang dengan baru saja mendapatkan sertifikat Double Platinum untuk lagu ‘Wake Me Up’. Capaian tersebut sekaligus menjadikan TWICE sebagai artis wanita dari luar Jepang pertama yang mendapatkan double platinum untuk sebuah single album di Jepang. (Lin)
(way)