Hard News

Perbaikan Jalur Evakuasi Merapi, Sejumlah Titik Masih Rusak

Jateng & DIY

27 Juli 2018 16:28 WIB

Perbaikan jalur evakuasi di lereng Merapi. (solotrust.com/jaka)

KLATEN, solotrust.com- Perbaikan jalur evakuasi sepanjang 1,5 kilometer di lereng Merapi tepatnya di Desa Dompol, Kecamatan Kemalang, Klaten diperkirakan rampung minggu ini.

Selain jalur evakuasi, jalur tersebut juga sebagai penghubung dengan obyek wisata Deles Indah.



Namun perbaikan itu belum keseluruhan dilakukan peningkatan jalan (pengecoran), terlihat beberapa titik jalur evakuasi menuju lereng merapi terlihat masih rusak parah.

Suwito selaku pengawas lapangan dari DPU-PR Kabupaten Klaten mengatakan, perbaikan ini guna memudahkan laju kendaraan terhadap warga saat terjadi letupan gunung merapi.

“Minggu minggu ini kelar. Ya, ini sangking banyaknya truk yang melintas. Jadi agak menghambat aktivitas pekerjaan. Ini sampai jam 10 malam,” kata dia, saat ditemui solotrust.com di lokasi perbaikan jalan, Jumat (27/7/2018).

Dikatakannya, rusaknya jalur tersebut seringnya dilintasi truk material bermuatan lebih (tonase) dari sungai Kaliworo atau di sekitar lereng merapi.

“Kalau di pasar Kembang beberapa kilometer sudah rampung. Ini mengerjakan yang Dompol. Ini panjang 1,5 kilometer,” kata Suwito.  

Hal senada disampaikan warga setempat, Margono. Ia mengatakan, banyaknya truk material yang melintas di daerahnya membuat jalur wisata atau jalur evakuasi menuju lereng merapi rusak dan berlobang.

“Saya berharap, dinas terkait mau menertibkan ratusan truk yang mengangkut material bermuatan lebih, sehingga jalur evakuasi tidak cepat rusak,” terang dia.

Pekerjaan jalur evakuasi tersebut dilakukan setengah jalur, mengingat jalur lereng Merapi atau jalur obyek wisata Deles Indah hampir 24 jam  dilintasi ratusan  truk pengangkut material dengan tujuan dari berbagai daerah di Jawa Tengah. (jaka)

(wd)