SRAGEN, solotrust.com- Impian warga Desa Sukorejo, Kecamatan Sambirejo, Sragen untuk memiliki gedung olahraga sebentar lagi terwujud. Memasuki hari yang ke 27 TMMD pembangunan gor telah selesai, tinggal menyisakan finishing saja.
Mariyo (48), warga Desa Sukorejo sangat bersyukur degan adanya GOR tersebut
“Bersyukur dan berterima kasih kepada pak TNI, dengan sarana olahraga (GOR) ini desain jadi punya tempat untuk olahraga.” Tutur Mariyo
Pengerjaan GOR tersebut dipercepat dengan mengerahkan seluruh kekuatan anggota satgas TMMD untuk membantu, agar pekerjaannya selesai tepat dengan target yang telah ditentukan, sehingga tempat tersebut bisa digunakan oleh warga Desa Sukorejo sendiri maupun desa sekitarnya.
(wd)