SOLO, solotrust.com - Pengelola Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta menggelar bazar durian selama tiga hari berturut-turut dari Senin (4/2/2019) hingga Rabu (6/2/2019) di pintu sebelah selatan Terminal. Sedikitnya ada seribuan durian yang didatangkan dari Palembang dan Medan.
Koordinator Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta Joko Sutriyanto mengatakan, para penjaja durian ini sengaja diundang untuk memberikan fasilitas bagi pengunjung terminal ataupun masyarakat sekitar terminal agar tidak perlu jauh-jauh membeli buah durian. Di samping itu, sekaligus memberikan lapak baru bagi pedagang.
"Sengaja kami fasilitasi penjual untuk berjualan di terminal, sehingga pengunjung dan masyarakat sekitar kan tidak perlu jauh kalau ingin makan buah durian, atau beli untuk oleh-oleh," kata Joko saat ditemui solotrust.com.
Menurut Joko, king of fruit yang didatangkan langsung dari Palembang dan Medan ini dibanderol dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp20 ribu sampai dengan Rp90 ribu-an. Menariknya, bagi pengunjung yang merasakan duriannya kurang pas di lidah bisa langsung minta tukar gratis kepada pedagangnya.
"Paling murah dijual Rp20 ribu. Kita juga minta pedagang untuk memberikan garansi kalau tidak manis bisa langsung ditukar," katanya.
Sementara itu, pada puncaknya tanggal 6 Februari nanti, pihaknya mengadakan makan durian gratis secara bersama-sama. Pihak pengelola terminal sedianya akan membuat gunungan buah durian, namun terpaksa dibatalkan lantaran mempertimbangkan aspek keamanan pengunjung.
"Rencananya memang kita bikin membentuk gunungan masyarakat bisa mengambil secara gratis, tapi setelah kita pertimbangkan kembali, kok berbahaya karena duri-durinya bisa menyakiti kalau kena badan, makanya kita bikin makan durian gratis saja," ujarnya.
Salah seorang pengunjung, Agung (42), warga Kerten, mengaku senang dengan adanya bazar durian di terminal ini, terlebih harganya yang miring. Ia mengaku baru saja tiba dari Jawa Timur dan durian itu rencananya untuk oleh-oleh keluarga di rumah.
"Ya lumayan, harganya Rp20 ribu, ini beli tiga, buat anak istri di rumah kebetulan pada suka durian dan tadi juga tidak menyangka ada yang jual durian," ungkap dia. (adr)
(way)