Hard News

WhatsApp Punya Waktu 2x24 Jam, Jika Tidak Akan Diblokir

Hard News

6 November 2017 17:04 WIB

(ilustrasi)

JAKARTA, solotrust.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika memberikan tanggapan tegas atas aduan konten negatif GIF yang muncul di WhatsApp. Melalui Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Semuel Abrijani Pangerapan, pihaknya mengaku telah menghubungi Facebook selaku induk perusahaan aplikasi WhatsApp.

“Hari Minggu (5/11/2017) sore saya langsung hubungi per telepon kepada Facebook selaku induk perusahaan dari layanan aplikasi WA” ujar Semuel dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (6/11/2017).



Menanggapi temuan tersebut, Tim Aduan Konten telah berkoordinasi dengan penyelenggara layanan WhatsApp yaitu Facebook Inc dan sudah mengirimkan tiga kali permohonan take down konten GIF tersebut melalui e-mail ke pihak Facebook pada 5-6 November 2017.

Kepada pengelola WhatsApp, pihaknya mengaku telah menyampaikan permintaan untuk memastikan agar konten GIF berkategori asusila tidak muncul lagi pada aplikasi WhatsApp.

“Sejak Minggu malam dan juga pada pagi hari ini, Tim Aduan Konten telah mengirimkan email kepada WhatsApp agar konten GIF asusila tidak muncul di aplikasi WhatsApp, dan agar WhatsApp memastikan pihak ketiga mereka melakukan upaya sebagaimana diminta oleh Kementerian Kominfo. Apabila tidak menjalankan dalam waktu 2x24 jam maka Kementerian Kominfo akan melakukan tindakan tegas termasuk pemblokiran,” tegas Semmy.

 

(kominfo-way)

(Redaksi Solotrust)

Berita Terkait

Berita Lainnya