Solotrust.com- Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) kembali melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT). Sebelas orang yang terkait impor bawang putih diciduk oleh petugas KPK Rabu (7/9/2019) malam. Satu orang kepercayaan anggota DPR RI pun ikut tertangkap.
Adapun kesebelas orang yang diciduk KPK tersebut terdiri dari unsur swasta pengusaha importir, sopir dan orang anggota kepercayaan DPR RI. Kesebelas orang tersebut masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut selama 1x24 jam di KPK.
Menurut Ketua KPK Agus Rahardjo, KPK mendapatkan infromasi bahwa akan dilakukan impor bawang putih pada malam itu juga. Setelah dilakukan pengecekan transaksi yang dilakukan oleh para terduga melalui perbankan.
“Setelah kami cek di lapangan, ternyata transaksi menggunakan sarana perbankan.Tim KPK di lapangan menemukan bukti transfer senilai 2 miliar Rupiah. Selain itu, seorang anggota kepercayaan DPR juga ditemukan sejumlah mata uang asing dalam bentuk USD. Besarannya masih dihitung.“ ucap Agus melanjutkan.
KPK sendiri rencananya malam ini akan melakukan konferensi pers untuk menindak lanjuti hasil temuan pada Rabu malam kemarin. (dd)
(wd)