Hard News

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Solo

Hukum dan Kriminal

16 Agustus 2019 17:54 WIB

Polisi geledah rumah terduga teroris.


SOLO, solotrust.com- Densus 88 antiteror menangkap terduga teroris A di kawasan Mojosongo, Solo pada Jumat (16/8/2019) pagi. Usai menangkap terduga, Densus 88 langsung melakukan penggeledahan di rumah A yang terletak di kawasan Banjarsari, Solo.



A langsung dibawa ke Jakarta oleh tim Densus 88 usai ditangkap di Solo. Terduga terlibat jaringan dalam pembuatan paspor dan KTP palsu untuk kepentingan berangkat ke Suriah bergabung dengan ISIS.

Anggota linmas Kelurahan Banjarsari Agus Santoso mengatakan, A merupakan eks narapidana yang pernah ditangkap Densus 88 sekitar 2016. Ia ditangkap Densus 88 saat akan berangkat ke acara pernikahan saudaranya di Kabupaten Sragen.

Usai melakukan penangkapan terhadap, tim Densus 88 langsung menuju rumah terduga yang ada di kawasan Banjarsari, Solo untuk melakukan penggeledahan. Dari penggeledahan yang dilakukan ditemukan DVD, ponsel, kompas, baju beladiri, sangkur, dan buku.

“Ada DVD, buku, terus flasdisk, hp, sangkur itu dengan kompas.” Tutur Agus.

Selama ini A bekerja mengajar di TPQ di masjid  yang jaraknya hanya sekitar 200 meter dari rumahnya. (daw)

()