Pend & Budaya

Gus Wafiq Ajak Mahasiswa Baru IAIN Manfaatkan Teknologi Dengan Baik

Pend & Budaya

20 Agustus 2019 23:56 WIB

Studium general untuk mahasiswa baru tahun ajaran 2019/2020.

SOLO, solotrust.com- Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) IAIN Surakarta menggelar studium general untuk mahasiswa baru tahun ajaran 2019/2020 pada Jumat (16/8/2019) di Gedung Graha IAIN Surakarta.

Studium general yang bertema “Islam dan Peradaban Kebangsaan di Era Revolusi Industri 4.0” dihadiri oleh seluruh pejabat, dan dosen di lingkungan FUD dan sebanyak 738 mahasiswa baru.



“Bahwa Studium General merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap tahun ajaran baru untuk men “charge” mahasiswa baru sebelum memasuki kegiatan perkuliahan,” ungkap Dekan FUD Dr. Imam Mujahid.

K.H. Ahmad Muwwafiq atau yang biasa disebut Gus Wafiq hadir sebagai narasumber dengan tema Islam dan Peradaban Kebangsaan di Era Revolusi Industri 4.0. Gus Wafiq memberikan pesan kepada para mahasiswa baru untuk selalu berusaha belajar dengan pintar dan tidak perlu berkecil hati karena semua yang menentukan adalah Allah.

Mahasiswa juga harus bisa memanfaatkan teknologi dengan baik, dengan positif, sehingga dapat memperoleh manfaatnya. Mahasiswa baru jangan hanya sekedar tahu namun juga memahami lingkungan sekitar agar dapat mewujudkan kerukunan dan toleransi.

“Maka, sebagai generasi 4.0 haruslah lebih pandai dan pintar dalam memahami perbedaan, agar terciptanya kerukunan,” pungkasnya.

(wd)