Viral

Tidur di Atas Motor, Pria Ini Dikira Meninggal

Viral

28 September 2019 18:33 WIB

Seorang pria tidur di atas motor, dikira meninggal dunia.


Solotrust.com- Sebuah video beredar di facebook membuat para warganet heboh. Sebab di dalam video tersebut terlihat seorang pengendara sepeda motor masih mengenakan helm dan memakai jaket  sembari memeluk kemudi sehingga di duga meninggal.



Kontan hal itu membuat orang yang di sekitarnya panik hingga memanggil ambulance.  

Unggahan video itu pertama kali diunggah oleh akun facebook Nurohmad hingga menjadi viral. Dalam keterangannya Nurohmad mengatakan bahwa pria tersebut ditemukan meninggal di atas sepeda motor yang berhenti di Dsa Sumber Agung Jetis Bantul.

Setelah video itu sempat viral, seorang pengguna akun facebook lainnya yakni Hertha Can menyebut bahwa kabar seorang pria meninggal di atas sepeda motornya adalah hoaks.

Ternyata Herta Can adalah pria yang tengah mencuri perhatian para warganet di dunia maya dan dikira meninggal di atas sepeda motornya.

Herta Can lalu menceritakan bahwa kabar hoaks yang terlanjur menyebar itu membuat panik keluarga serta kerbat dekat dan teman – temannya.

Herta Can mengatakan bahwa ada juga yang jauh – jauh datang untuk memastikan kabar tersebut. “Bahkan ada yang jauh – jauh datang karena kabar itu.“ tulis Herta Can di akun facebooknya Jumat (20/9/2019)

Mengetahui dirinya menjadi pembicaraan di media sosial, lalu Herta Can menuliskan kronologi kejadian yang dia alami hingga sempat viral di media sosial.

“Untuk cerita ini, tadi mau berangkat kerja jam 6. Karena kaget ada ayam, maka saya hindari dan masuk ke sawah.” ungkapnya.

Dirinya mengaku menghindari ayam yang ada di jalan hingga terperosok masuk ke sawah. Karena menurut kepercayaan setempat, jika ada yang menabrak ayam maka akan ada keluarganya yang terkena musibah. Tak mau hal itu terjadi pada dirinya, maka Hertha Can pun lebih memilih menghindarinya.

Menurut warga sekitar yang menolong dirinya mengatakan memang sering mobil atau motor yang terperosok di tempat itu.

Setelah itu, Hertha Can mengabari pemilik motor yang ia pinjam bahwa dirinya mengalami musibah. Usai mengabari pemilik motor, Herta Can melanjutkan perjalanannya menuju ke tempat kerja, karena hatinya belum tenang, maka dia pun menepikan motornya lalu kemudian istirahat tidur sebentar. Saat itu celana yang dikenakan Hertha Can masih belepotan lumpur serta robek – robek.

Ketika ia membuka mata setelah sesaat tertidur, ia kaget karena banyak orang yang mengerumuni dirinya.

“Dan akhirnya kaget, bangun – bangun sudah banyak orang serta ambulans. Banyak orang yang melihat postingan saya, dikiranya saya meninggal.“ beber Hertha Can.

Hertha Can menyayangkan video yang mengira dirinya meninggal sudah terlanjur menyebar. Dirinya juga sudah menghubungi akun yang pertama kali menyebar, yakni Nurohmad. (dd)

(wd)