Hard News

Ratusan Koleksi Keris Mejeng di Musuem Keris

Jateng & DIY

2 Desember 2017 13:24 WIB

Salah seorang pengunjung sedang melihat pameran keris di Museum Keris Solo. (solotrust-dit)

SOLO, solotrust.com - Ratusan kolektor keris dari berbagai daerah di Tanah Air, mengikuti ajang pameran keris bertajuk Greget Pusaka Nusantara, yang berlangsung di Museum Keris Solopada Jumat-Sabtu (1-3/12/2017).

Salah satu tujuan kegiatan ini, yakni memberikan ruang apresiasi terhadap kolektor keris yang ada di Indonesia.



“Kalau total pastinya berapa saya tidak bisa menyebutkan, namum sekitar ada sebanyak 145 keris. Untuk para kolektorya, seperti dari Yogyakarta, Jakarta hingga Solo,” jelas Ketua Panitia kegiatan Benny Hatmantoro kepada solotrust.com, Sabtu (2/12/2017).

Tak lupa, dengan adanya kegiatan ini, pihaknya berharap ada generasi muda yang mau mencintai keris. Mengingat, keris merupakan salah satu peninggalan leluhur bangsa Indonesia.

"Kalau boleh saya katakan, sudah sangat jarang sekali ada pameran keris seperti ini. Kalaupun ada, itu lebih dari 10 tahun silam. Sehingga kami berharap. Ini menjadi awal yang baik,” harapnya.

 

(dit-way)

(Redaksi Solotrust)