SOLO, solotrust.com - Indonesia dipastikan bakal menjadi tuan rumah ajang bergengsi Asian Para Games 2018 mendatang. Di mana dua lokasi yang digunakan, yakni Palembang dan Jakarta.
Guna menginformasikan hal tersebut, Indonesia 2018 Asian Para Games Organizing Committee (INAPGOC) melakukan sosialisasi di 16 kota yang ada di Indonesia, salah satunya di Solo, Kamis (14/12/2017) di kawasan Solo Grand Mall (SGM).
Dalam kesempatan tersebut, hadir pula salah seorang atlet andalan National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, yakni Doni Yulianto. Ia menjadi salah satu atlet yang akan berlaga di ajang Asian Para Games 2018 mendatang.
Pada kesempatan itu, ia menceritakan bagaimana pengalamannya saat pertama kali masuk ke Pelatnas NPC, hingga menjadi seorang atlet NPC. Bahkan, di ajang ASEAN Para Games Malaysia 2017 kemarin, Doni yang berasal dari Sukoharjo ini berhasil meraih medali emas dari cabang olahraga (cabor) atletik.
“Di ajang Asian Para Games nanti kita akan menjadi tuan rumah dan kita siap memberikan penampilan terbaik, termasuk membawa Indonesia sebagai juara umum,” harapnya.
Sementara itu Ketua Umum INAPGOC Raja Sapta Oktohari menerangkan, selain di Solo, kegiatan ini juga berlangsung di Medan, Palembang, Jakarta, Batam, dan kota lainnya.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat bisa mengenal dan memberikan dukungan kepada para atlet yang akan berlaga nanti. Dan kami akan terus memberikan informasi kepada masyarakat,” katanya. (dit)
(way)