SOLO, solotrust.com- Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan pesta kembang api saat malam pergantian tahun. Bahkan, Wali Kota Surakarta yang akrab disapa Rudy ini sudah mengeluarkan Surat Edaran (SE).
”SE sudah kami berikan, intinya imbauan untuk tidak pesta kembang api saat malam pergantian tahun. SE tersebut juga kami berikan kepada lima kecamatan yang ada di Solo,” jelas Rudy kepada wartawan, Kamis (21/12/2017).
Seperti diketahui, untuk malam pergantian tahun nanti Pemkot bakal mengadakan kegiatan yang berpusat di Car Free Night (CFN) yang berpusat di sepanjang Jalan Slamet Riyadi. Bahkan, untuk mengantisipasi adanya warga yang nekat menyalakan kembang api di kawasan CFN, ia akan menempatkan sejumlah personil Linmas disana.
”Untuk memantau akan kami tempatkan petugas Linmas. Yang jelas sebagai pengganti pesta kembang api, dengan pemukulan gong di CFN,” terang Rudy.
Saat malam pergantian tahun nanti, sebanyak 75 gong bakal menghiasi enam panggung yang ada di sejumlah titik di kawasan CFN. Nantinya gong tersebut akan dibunyikan secara bergantian. (dit)
(wd)