SOLO, solotrust.com-Liburan Natal menjadi berkah tersendiri bagi Solo Grand Mall (SGM) sebab pencapaian okupansinya tembus hingga 100 persen. Public Relation SGM, Ni Wayan Ratrina, mengatakan traffic pengunjung mencapai 20.000-an orang sejak Sabtu (23/12/2017).
"Dibandingkan hari biasa, peningkatan jumlah pengunjung mencapai 100%. Peningkatan jumlah pengunjung sudah terasa sejak 18 Desember karena sebagian sekolah sudah mulai liburan semester. Kami memprediksi jumlah pengunjung akan tetap stabil tinggi hingga 4 Januari 2018," papar wanita yang akrab disapa Ina tersebut.
Berdasar pengamatan solotrust.com, area pusat perbelanjaan pertama di Solo tersebut yang paling dipadati pengunjung adalah foodcourt, bioskop, dan atrium. Hingga Selasa (26/12/2017) parkiran motor dan mobil SGM terlihat mulai penuh. Para pengunjung hilir mudik di setiap lantai dengan beragam keperluan.
Kondisi tersebut didukung promo akhir tahun yang digelar oleh beberapa tenant. Seperti Matahari Departemen Store yang menggelar bazaar dengan diskon hingga 70% di atrium. Tenant Three Second dengan diskon hingga 50%. Tenant Number 61 dengan promo Rp 100 ribu dapat dua kaus, dan lain-lain.
Menurut Ina, SGM selalu ramai pengunjung di berbagai momen penting terutama saat Lebaran, Natal, hingga akhir tahun. Untuk itu pihak mall memperketat keamanan guna menjamin keamanan para tenant dan para pengunjung. (Arum)
(wd)