Solotrust.com- Beberapa hari ini di Kota Solo dan Soloraya cuaca dirasakan cukip dingin, baik itu pagi hari maupun di malam hari. Menurut BMKG Jateng, suhu di kota Solo pada Senin (27/7/2020) berada di kisaran 23-33°C. Sementara untuk beberapa daerah di Soloraya, utamanya Karanganyar suhu udara mencapai 21-33°C.
Cuaca yang cukup dingin ini tidak hanya terjadi di daerah Soloraya saja, melainkan hampir merata di Jawa Tengah. Seperti halnya di dataran tinggi Dieng. Cuaca di daerah kompleks Candi Arjuna itu pada Minggu (26/7/2020) mencapai 3,5°C, hingga muncul butiran embun es.
Foto yang menunjukan daerah Candi Arjuna diselimuti oleh embun es diunggah oleh akun instagram @aryadidarwanto yang kemudian diunggah ulang oleh beberapa akun instagram lainnya, seperti akun instagram @agendasolo pada Senin (27/7/2020)
"Minus maning" tulis akun @aryadidarwanto sembari mengunggah beberapa foto yang memperlihatkan embun-embun es yang menutupi alat pengukur suhu atau termometer dan dedaunan.
"Pagi ini sekitar kompleks Candi Arjuna diselimuti embun es, suhu di termometer hampir mendekati 3,5°C. Wisatawan juga sudah berdatangan, serasa di kutub bersama beruang salju yang lucu." lanjut tulisan di caption akun instagram tersebut menuliskan.
Dalam lanjutan captionnya akun @aryadidarwanto juga mengingatkan kepada para pendaki yang hendak melakukan naik ke Gunung Prau atau pegunungan lainnya untuk membawa penghangat badan untuk menghindari hipotermia. (dd)
(wd)