Solotrust.com - Semenjak pandemi Covid-19, TikTok mulai digemari masyarakat Indonesia. Adanya anjuran untuk #dirumahaja, banyak orang mulai menuangkan ide kreatifnya melalui aplikasi ini. Mulai dari video komedi, fashion, musik, drama hingga resep masakan.
Banyak TikTokers membuat video resep masakan yang mudah dan murah serta dapat Anda coba di rumah. Beberapa resep masakan praktis yang dapat Anda praktikkan telah kami rangkum di bawah ini.
1. Oreo Cake 3 Bahan
Bahan:
- 4 bungkus Biskuit Oreo
- 200 ml susu cair
- 4 slice keju
Cara Memasak:
- Pisahkan Oreo antara biskuit dan gula. Hanya biskuitnya yang kita gunakan.
- Hancurkan biskuit Oreo hingga halus menggunakan chopper atau ditumbuk secara manual
- Campurkan biskuit Oreo yang sudah halus dengan susu cair. Aduk hingga tercampur rata.
- Masukkan ½ adonan ke dalam loyang, ratakan, lapisi atasnya dengan keju, tutup lagi dengan ½ adonan yang tersisa. Lalu kukus adonan hingga matang
- Hias kue dengan gula halus atau topping yang Anda suka. Oreo cake siap dihidangkan.
2. Churros Tahu
Bahan:
- 4 buah tahu
- 6 sdm tepung tapioka
- 1 sdt baking powder
- penyedap rasa secukupnya
- bumbu tabur sesuai selera
Cara Memasak:
- Hancurkan tahu menggunakan garpu. Tambahkan tepung tapioka, baking powder, penyedap rasa lalu aduk hingga tercampur rata.
- Masukkan adonan ke dalam platik segitiga, lalu goreng di minyak panas.
- Setelah berwarna coklat keemasan, angkat lalu tiriskan.
- Taburi dengan bumbu tabur sesuai selera. Churros tahu siap disajikan.
3. Cibay (Aci Ngambay)
Bahan:
- 3 cabe merah
- 3 cabe rawit
- 3 bawang merah
- 1 siung kecil bawang putih
- 6 sdm tepung tapioka
- ½ sdt garam
- ½ sdt bubuk kaldu
- 100 ml air
- Daun bawang, iris tipis
- Kulit lumpia
Cara Memasak:
- Haluskan halus cabe merah, cabe rawit, bawang merah dan bawang putih menggunakan blender.
- Campurkan bahan tepung tapioka, garam, kaldu bubuk, daun bawang, dan air ke dalam bahan yang sudah dihaluskan tadi. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Masak adonan dengan api kecil sambil terus diaduk. Masak hingga aci bertekstur lengket dan berwarna kecoklatan.
- Bungkus aci dengan kulit lumpia hingga berbentuk seperti martabak. Lalu goreng dengan minyak panas hingga coklat keemasan.
- Cibay siap dihidangkan. Jangan lupa siapkan cabai rawit bila dirasa kurang pedas. (ray)
(redaksi)