Solotrust.com - Album "Map of the Soul: 7" dari BTS menjadi album fisik terlaris sepanjang tahun 2020 di Amerika Serikat (AS). Melansir dari Yonhap (8/1/2021), berdasarkan laporan tahunan dari MRC Data yang berkolaborasi dengan Billboard, album yang rilis pada bulan Februari itu telah terjual sebanyak 646.000 kopi di AS. Data ini diambil dari periode 1 Januari hingga 31 Desember 2020.
Pada bulan November, album dengan lagu utama "ON" itu mendapat sertifikasi platinum oleh Recording Industry Association of America (RIAA), karena sudah terjual lebih dari 1 juta unit, yang didasarkan pada penjualan album, download dan streaming.
Pada bulan Agustus, BTS juga mencetak rekor di Guinness dengan album itu, yakni menjadi album Korea Selatan terlaris sepanjang sejarah. Per Juni 2020, album itu telah terjual hingga 4.265.617 kopi, jumlah terbanyak sepanjang sejarah Korea Selatan. Enam jam setelah dirilis, album itu diketahui telah terjual hingga 2,65 juta kopi. "7" juga berhasil memuncaki chart Billboard 200 di AS dan chart Official di Inggris.
Tak hanya "7", album BTS lain yakni "BE (Deluxe Edition)" juga menempati peringkat kelima sebagai album fisik terlaris di AS tahun 2020, yang terjual hingga 252.000 kopi fisik, meski hanya hadir dalam satu versi.
"BE" menghadirkan lagu berbahasa Inggris pertama grup itu yakni "Dynamite". Selain berhasil memuncaki chart Billboard HOT 100, lagu itu juga mengantarkan BTS masuk nominasi Grammy 2021 untuk kategori penampilan duo/grup pop terbaik.
Jika digabungkan dengan penjualan secara digital, BTS berada di posisi kedua sebagai artis dengan penjualan album terbesar di AS tahun 2020, yakni mencapai 674.000 unit. Raihan ini berada dibawah Taylor Swift dengan 1,27 juta unit.
Sementara itu album "Neo Zone" dari NCT 127 menempati peringkat keenam sebagai album fisik terlaris di AS tahun 2020, dengan penjualan mencapai 249.000 kopi. (Lin)
(wd)