Solotrust.com - Giselle aespa adalah artis wanita SM Entertainment dengan masa pelatihan tercepat sebelum debut. Lahir dan besar di Jepang, Giselle (Aeri Uchinaga) datang ke Korea Selatan untuk mengejar mimpinya menjadi idola K-Pop, tak lama setelah lulus dari International School of the Sacred Heart di Tokyo.
Sebelum bergabung dengan SM, ia berlatih secara mandiri di akademi pelatihan idola AJS. Setelah Giselle terungkap ke publik, AJS pun mengirimkan ucapan selamat yang hangat melalui Instagram. Giselle bergabung dengan akademi itu pada Oktober 2019 dan lulus audisi SM hanya dua bulan kemudian.
Bergabung dengan SM pada Desember 2019, Giselle berlatih hanya 10 bulan sebelum SM mengumumkannya sebagai anggota aespa. Giselle adalah rapper utama aespa. Dalam acara Weekly Idol, Giselle mengungkap bahwa dia membawakan rap dari NCT ketika audisi. Saat hadir dalam acara Knowing Brothers, ia pun menampilkan kemampuan rapnya dalam Bahasa Inggris, yakni dalam lagu "Tia Tamera" dari Doja Cat.
Giselle juga merupakan bagian dari paduan suara di sekolahnya selama empat tahun. Dalam lagu "Forever", Giselle mampu bernyanyi dengan baik, menunjukkan bahwa dia tidak hanya mampu menampilkan rap namun juga vokal. Dalam wawancaranya dengan Rolling Stone, Giselle mengatakan ia mendapat pengaruh musik dari Stevie Wonder, Blink-182 hingga Ariana Grande, yangmana seleranya condong ke arah rock dan R&B.
Giselle juga terampil dalam berbahasa asing. Ia menarasikan "SMCU: The Origin" dalam Bahasa Inggris. Dalam acara SM Congress 2021, founder SM Lee Soo Man menyebut Giselle mampu berbahasa Inggris, Jepang dan Korea. Winter dalam kesempatan itu juga memuji scene Giselle saat mengucapkan frasa dalam Bahasa Prancis dari Jean Paul Satre yakni "L'existence precede l'essence". Giselle mengatakan dia pernah belajar Bahasa Prancis selama sekitar satu setengah tahun di sekolahnya.
Di masa lalu, idola dari SM Entertainment biasanya harus menghadapi periode pelatihan yang panjang dan melelahkan. Jessica Girls' Generation misalnya, yang harus dilatih selama 7 setengah tahun sebelum debut. Hyoyeon dan Sooyoung Girls' Generation juga masing-masing berlatih selama 7 tahun dan 6,5 tahun.
Trainee wanita setelah mereka menjalani masa pelatihan yang lebih singkat. Amber f(x) misalnya, dia hanya berlatih selama 1,5 tahun sebelum debut. Wendy dan Joy Red Velvet pun hanya berlatih selama dua tahun. Meski begitu Giselle sampai saat ini masih memegang rekor sebagai artis wanita SM dengan masa pelatihan tersingkat, yakni kurang dari setahun. (Lin)
(wd)