Entertainment

Indah, Beginilah Persahabatan MONSTA X dan SEVENTEEN

Selebritis

18 Juli 2021 22:08 WIB

MONSTA X dan SEVENTEEN (Dok. Starship Entertainment; Pledis Entertainment)

Solotrust.com - Para anggota MONSTA X dan SEVENTEEN dikenal sebagai sahabat baik. Interaksi mereka dalam berbagai acara membuktikan betapa dekatnya mereka, seperti saat bermain basket bersama, berselfie lucu dalam acara ISAC, hingga sepanggung dalam penampilan kolaboratif di MAMA 2015 Hong Kong.

Dalam acara "Going SEVENTEEN", leader S.Coups pernah mengungkap rasa cintanya kepada MONSTA X dan penggemar mereka, MONBEBE. "Saya suka MONSTA X, saya suka MONBEBE. Silakan berteman dengan Carat kami, karena kami adalah teman baik," kata S.Coups.



Baik Carat (nama fandom SEVENTEEN) dan MONBEBE (nama fandom MONSTA X) sangat senang melihat interaksi ini. Sejak saat itu mereka membuat nama fandom baru yakni "MonCarats", gabungan dari MONBEBE dan Carats.

Pada tahun 2015, MONSTA X memulai debutnya pada tanggal 14 Mei dengan lagu "Trespass" di bawah Starship Entertainment. Sedangkan SEVENTEEN memulai debutnya pada tanggal 26 Mei dengan "Adore U" di bawah Pledis Entertainment.

Dalam salah satu siaran V Livenya, Seungkwan dan Dino pernah mengungkapkan detail tentang hubungan spesial mereka dengan MONSTA X. Keduanya menyebut MONSTA X sebagai saudara mereka.

Seungkwan berbagi bahwa ada persaingan antara mereka di masa lalu karena mereka berdua adalah pendatang baru yang baru debut. Namun, mereka telah menggunakan itu sebagai kesempatan untuk tumbuh.

Dino menceritakan bahwa dia mengagumi MONSTA X karena mereka mampu membawakan lagu yang keren, sementara "Adore U" SEVENTEEN adalah lagu yang ceria. 

Seungkwan bahkan mengungkapkan bahwa 13 anggota SEVENTEEN dulu berbagi ruang tunggu kecil dengan 7 anggota MONSTA X.

Dalam acara penghargaan pun anggota SEVENTEEN kerap terlihat begitu bersemangat dalam menyanyikan lagu-lagu yang ditampilkan MONSTA X di panggung. Misalnya saat MAMA 2017 di Jepang. Hoshi dan Seungkwan mendapat perhatian  karena klip video yang memperlihatkan mereka nge-rap lagu "Dramarama" MONSTA X dengan berapi-api. Hoshi menirukan rap Joohoney dan Seungkwan yang posisinya vokalis utama mendadak seperti rapper kala menirukan part I.M.

Secara lebih personal, Jeonghan SEVENTEEN pun pernah berbagi tentang persahabatannya dengan Hyungwon MONSTA X. Bagi Jeonghan, Hyungwon adalah tipe teman yang dia selalu merasa nyaman jika ingin menelepon dan menemuinya kapan saja. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya