SOLO, solotrust.com - Pemkot Solo menyiapkan anggaran Rp 32 miliar untuk bantuan sosial (bansos) bagi warga terdampak Covid-19 hingga akhir tahun 2021 ini. Dana tersebut diambilkan dari APBD Perubahan 2021.
Jumlah dana bansos Rp 32 miliar tersebut naik Rp 5 miliar dari anggaran sebelumnya sebesar Rp 26 miliar. Jumlah dana bansos tersebut telah disetujui DPRD Solo melalui Rapat Paripurna Raperda Perubahan APBD Kota Solo 2021 Senin (9/8/2021) kemarin.
"Untuk penanganan pandemi, kami anggarkan Rp 32 miliar disalurkan dalam bentuk bansos bagi warga terdampak hingga akhir tahun ini," ujar Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Selasa (10/8/2021).
Sementara itu, jumlah anggaran bansos untuk pandemi pada Belanja Tidak Terduga (BTT) dalam pembahasan APBD-P besarannya tidak berubah, yakni Rp110 miliar. Dari jumlah tersebut sebanyak Rp 60 miliar untuk Bantuan Sosial Tunai (BST). Terkait hal itu, Gibran menginstruksikan jika bantuan diutamakan bagi warga dengan KTP Solo.
"Saya menginstruksikan bantuan diutamakan bagi warga berKTP Solo dulu. Kalau untuk warga luar Solo kemungkinan tidak akan dapat," imbuhnya.
Seperti diketahui, Pemkot Solo saat ini tengah gencar melakukan percepatan program vaksinasi covid-19. Dengan percepatan vaksinasi diharapkan mampu meningkatkan pemulihan ekonomi warga.
"Kita kebut vaksinasi. Saat ini kan sudah 73 persen. Vaksinasi untuk pelajar jalan, ibu hamil juga jalan vaksinasinya. Serta vaksinasi dosis kedua juga jalan," pungkasnya. (awa)
(zend)