Solotrust.com - Gitaris Eross Candra bersama bandnya, saat masih remaja ternyata pernah menjadi band pembuka grup Dewa 19. Saat itu dirinya masih tergabung dengan Dizzy band, beranggotakan Icha (eks-Jikustik) serta Adit Jikustik.
"Jadi dulu aku punya band namanya Dizzy dan Dizzy dulu pernah membuka (konser) Dewa 19 di album Terbaik Terbaik," ungkap pentolan Sheila On 7 di kanal YouTube Video Legend seperti dikutip solotrust.com, Rabu (11/08/2021).
Eross pun mengakui musikalitas Dewa 19 sangat berpengaruh ketika dirinya mencipta sebuah karya untuk Sheila On 7. Pada awal dibentuknya Sheila On 7, Eross juga pernah membawakan lagu Dewa 19 berjudul Manusia Biasa yang ada di album Terbaik Terbaik, salah satu lagu favoritnya.
Pria 42 tahun menilai 'Terbaik Terbaik' menjadi salah satu album the best Dewa 19 era Ari Lasso, selain album Pandawa Lima.
"Album Terbaik Terbaik termasuk yang breakthrough secara sound, secara materi lagu sudah pasti, tapi secara sound, kayak pemisah dari dua album Dewa 19 sebelumnya. Album Terbaik Terbaik kalau evolusi itu secara sound dia naik, meloncat," bebernya.
Eross menambahkan, setelah album Terbaik Terbaik milik Dewa 19 diluncurkan, secara tidak langsung musik Indonesia sound patokannya ialah album Terbaik-Terbaik.
Gitaris kelahiran Yogyakarta juga menceritakan alasan dirinya lebih menyukai lagu 'Manusia Biasa' ketimbang 'Siti Nurbaya' atau pun karya-karya populer Dewa 19 lainnya.
"Pattern-nya beda sendiri dibanding yang lain. Di situ Dhani jadi lead vocal. Secara lirik dan progresi bagus. Ada uniknya buat Dewa 19." jelas Eross tentang alasannya menyukai lagu 'Manusia Biasa'.
Musisi ini juga mengakui perjalanan bermusik dirinya tak bisa lepas dari Dewa 19. Pasalnya, Dewa 19 dengan salah satu albumnya Terbaik Terbaik menjadi salah satu band dengan musikalitas berkelas dan tidak hanya sekadar mainstream. (dd)
(and_)