SOLO, solotrust.com- Antusias masyarakat untuk memadati lokasi Semarak Jenang Sala, Sabtu (17/2/2018), di benteng Vastenburg tampaknya memang luar biasa. Dimana, kegiatan belum dimulai, namun warga sudah memadati kawasan tersebut. Bahkan, tak jarang kesabaran mereka tak terbendung, karena belum acara di mulai saja mereka sudah menikmati aneka jenis jenang tersebut.
Memang, dalam kegiatan yang diadakan dalam rangka memperingati HUT ke-273 Kota Solo ini, diawali dengan kirab 17 jenis jenang dari kawasan Balaikota Surakarta menuju benteng.
Dalam kirab tersebut, tampak Wali Kota dan Wakil Walikota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo berada di baris depan, dengan menggunakan beskap warna hitamnya.
Ketua Panitia kegiatan Subagiyo mengatakan, setelah upacara di Stadion Sriwedari, kemudian di lanjutkan dengan pembagian jenang kepada warga masyarakat.
“Total ada 273 stand, mereka yang ambil bagian dari organisasi hingga berbagai komunitas. Masing-masing stand menyediakan 100 takir jenang, sehingga kalau di total ada 27.300 jenang,” kata Subagiyo yang juga sebagai ketua panitia kegiatan. (dit)
(wd)