KLATEN, solotrust.com - Serbuan vaksinasi di wilayah Kabupaten Klaten mulai digalakkan hingga ke tingkat pedesaan. Hal itu untuk menekan angka penyebaran Covid-19 terhadap masyarakat.
Salah satu desa di Kecamatan Juwiring, Klaten, yakni Desa Pundungan, melakukan vaksinasi dosis kedua jenis Moderna terhadap warganya, Selasa (21/09/2021). Kepala Desa Pundungan, Danang Setiawan, mengatakan dari total warga sebanyak 1.198 kini sekira 60 persen di antaranya sudah mengikuti vaksinasi.
“Hari ini vaksin kedua sebanyak 390 warga. Adapun dari jumlah itu, sebagian dari warga sekitar Desa Pundungan dan warga Pundungan sendiri,” katanya kepada wartawan, Selasa (21/09/2021).
Danang Setiawan berharap apabila semua warga sudah divaksin atau minimal sudah mencapai 70-an persen, tentunya akan ada kekebalan kelompok dan tanpa mengabaikan protokol kesehatan (Prokes).
“Minimalnya 70 persen saja, kekebalan warga sudah cukup lumayan, namun juga tidak mengabaikan prokes. Prokes tetap dijaga,” ujarnya.
Sementara itu, Camat Juwiring, Herlambang Jaka Santosa, mengatakan dari 19 desa sasaran vaksin, sebanyak 60 ribu hingga saat ini sudah tercapai sekira 10 ribu. Beberapa desa di Kecamatan Juwiring juga sudah mulai melakukan vaksinasi dosis kedua.
“Besok ada dua titik, yakni di Desa Mrisen 590 dosis dan Desa Ketitang 500 dosis. Pada Kamis nanti 2.500 dan Jumat 500 dosis Desa Sawahan dan Desa Krasan 500 dosis. Masing masing vaksin dari TNI dan Polri,” urainya.
Herlambang Jaka Santosa menargetkan Kecamatan Juwiring hingga akhir Desember nanti 70 persen sudah tervaksin semua dengan catatan dari dinas atau TNI-Polri telah mendistribusikan vaksin ke Juwiring.
“Harapannya setelah melakukan vaksinasi, semua masyarakat Juwiring akan terbentuk kekebalan tubuh mereka. Saat ini Juwiring masuk dalam zona putih,” pungkasnya. (jaka)
(and_)