Solotrust.com -Aktor Jepang Mackenyu Arata akan membintangi film Hollywood. Sebagaimana dilaporkan The Hollywood Reporter secara eksklusif baru-baru ini, putra aktor seni bela diri internasional Sonny Chiba itu akan berperan dalam film "Knights of the Zodiac", adaptasi dari manga "Saint Seiya" karya Kurumada Masami di era 80an.
Mackenyu berperan sebagai Seiya, karakter utama dalam cerita tersebut. "Saint Seiya" menceritakan tentang para pejuang yang dikenal sebagai "The Saints", yang mengumpulkan kekuatan mereka dari rasi bintang.
"The Saint" bersatu untuk membela dewi Athena yang bereinkarnasi dari dewa-dewa lain yang berencana mengambil alih Bumi. Ketika energi mistis yang dikenal sebagai "Cosmo" terbangun di dalam dirinya, Seiya memulai perjalanan untuk menaklukkan dewa-dewa itu.
"Knights of the Zodiac" disutradarai oleh animator Polandia Tomasz Baginski. Film ini diproduksi oleh Toei Animation dan Sony Pictures Worldwide Acquisitions (SPWA). Toei akan mengurus distribusi di Jepang, sedangkan SPWA menangani distribusi di seluruh dunia, tidak termasuk Cina dan Timur Tengah.
Mackenyu akan bermain bersama sejumlah aktor lain seperti Madison Iseman, Sean Bean, Famke Janssen, Nick Stahl, Diego Tinoco, dan Mark Dacascos. Bean misalnya, ia memerankan seorang mentor bernama Alman Kiddo, seorang pria yang merekrut Seiya ke dalam ordo Ksatria, yang ia dirikan ketika ia menemukan dewi yang bereinkarnasi.
Film ini menampilkan kekuatan bertarung dari stuntman veteran dan koreografer seni bela diri Andy Cheng, yang merupakan koordinator pertarungan "Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings" dari Marvel Studios. Cheng bertindak sebagai koordinator aksi dan koordinator pertarungan untuk produksi, yang difilmkan di Hongaria dan Kroasia. (Lin)
(wd)