Hard News

Menparekraf Undang 19 Duta Besar Anggota Uni Eropa untuk Ajak Kerjasama

Nasional

15 Oktober 2021 12:44 WIB

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno bersama 19 Duta Besar anggota Uni Eropa, Kamis (14/10) (Foto: Biro Komunikasi Kemenparekraf)

JAKARTA, solotrust.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengundang 19 Duta Besar negara yang tergabung dalam Uni Eropa untuk menghadiri pertemuan yang diselenggarakan di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Kamis (14/10).

Pada pertemuan tersebut, Menparekraf bersama 19 Duta Besar anggota Uni Eropa membahas kerja sama pariwisata dan ekonomi kreatif negara-negara tersebut dengan Indonesia.



Beberapa hal yang menjadi pokok pembicaraan di antaranya terkait pembangunan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan berbasis alam dan budaya, kemudian pembukaan kembali penerbangan internasional di Bandara Internasional Ngurah Rai Bali.

Mereka juga membahas kebijakan karantina bagi diplomat dan pengunjung internasional, perjalanan domestik untuk anak di bawah 12 tahun, penerapan aplikasi PeduliLindungi, serta data transfer ekonomi kreatif.

“Suatu kehormatan bagi kami untuk melakukan pertemuan dengan para Duta Besar anggota Uni Eropa,” ujar Sandiaga.

Menparekraf menuturkan bahwa pertemuan ini penting untuk dilakukan karena sektor pariwisata dan ekonomi kreatif merupakan salah satu sektor pemberi kontribusi terbesar terhadap PDB negara.

Menparekraf Sandiaga sudah menargetkan adanya peningkatan nilai devisa pariwisata dan kontribusi PDB pariwisata di tahun 2022.

Menurutnya, adanya pandemi Covid-19 membawa pandangan baru mengenai pariwisata dan ekonomi kreatif.

Ia menyebutkan yang menjadi fokus utama saat ini adalah mengembangkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan, karena saat ini bukan lagi kuantitas, melainkan bagaimana memberikan pengalaman yang berkualitas dan berkesan bagi wisatawan, serta memberikan kontribusi terhadap masyarakat setempat.

“Cara untuk melihat bagaimana kualitas daripada wisatawan yaitu berdasarkan dua hal, pertama lenght of stay (lamanya menginap, red) dan yang kedua the power of buying product local (kemampuan membeli produk lokal, red) yang mana memberikan dampak terhadap masyarakat lokal,” jelasnya.

Sementara itu, Duta Besar Bulgaria, Petar Dimitrov Andonov menyatakan pihaknya memiliki program untuk mendukung pengembangan sektor ekonomi kreatif. Program tersebut dimulai pada tahun 2021 - 2027 dengan anggaran sebesar 2,4 miliar Euro.

Petar mengatakan pihaknya ingin menawarkan kerja sama dengan Indonesia untuk meningkatkan daya saing, salah satunya dengan data transfer di bidang ekonomi kreatif.

Kerja sama tersebut disambut baik oleh Menparekraf Sandiaga. Sebelumnya, Menprekraf memiliki target untuk meningkatkan nilai ekspor produk ekonomi kreatif hingga Rp16,83 triliun di tahun 2022, terlebih karena Indonesia menduduki peringkat ketiga dunia untuk ekonomi kreatif setelah Amerika dengan Hollywood, dan Korea Selatan dengan K-Pop. (paramitha)

(zend)

Berita Terkait

Kemenparekraf Kolaborasi dengan Netflix, Promosikan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia

Siap Hadapi Libur Lebaran 2022, Ini Strategi Kemenparekraf

FSM Berpotensi Ciptakan Lapangan Kerja di Industri Film

Kemenparekraf dan Dorna Sport Sepakat Sukseskan MotoGP Mandalika 2022

Karantina PPLN Jadi 3 Hari, Sandiaga: Tetap Patuhi Prokes, Penunjang Kebangkitan Ekonomi

Antisipasi Omicron, Pintu Internasional di Bali akan Dievaluasi

Kemenparekraf Kolaborasi dengan Netflix, Promosikan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia

Healing Makin Murah, Tiket Pesawat Turun 15 Persen!

Kreatif! Mahasiswa UNY Sulap Limbah Tongkol Jagung Jadi Kerajinan Bernilai Ekonomi

Perputaran Ekonomi Selama Libur Lebaran 2022 Diperkirakan Tembus Rp72 Triliun

Karantina PPLN Jadi 3 Hari, Sandiaga: Tetap Patuhi Prokes, Penunjang Kebangkitan Ekonomi

Program KaTa Kreatif Indonesia 2022, Semangat Pulihkan Ekonomi

Kemenparekraf Kolaborasi dengan Netflix, Promosikan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia

Kabar Gembira! Kenaikan HTM Taman Nasional Komodo Ditunda Hingga 2023

Kreatif! Mahasiswa UNY Sulap Limbah Tongkol Jagung Jadi Kerajinan Bernilai Ekonomi

Antusiasme Sambut Torch Relay APG XI 2022 Solo

Catat! Kirab Api Obor di CFD akan Dihadiri Artis hingga Menparekraf Sandiaga Uno

Berkunjung ke Sragen, Sandiaga Uno Gagas Creative Hub Perkuat Ekosistem Ekraf

Uni Eropa Selidiki Apple atas Dugaan Pelanggaran Aturan Antimonopoli

Kabar Gembira! Kenaikan HTM Taman Nasional Komodo Ditunda Hingga 2023

Menparekraf-Dubes Arab Saudi Bahas Potensi Kerja Sama di Sektor Parekraf

Wonderful Journey Promosi Wisata Indonesia di WTM London 2021

Bali Masih Sepi Wisman, Kemenparekraf Tawarkan Karantina Live on Board

Menparekraf Kunjungi Kampung Wisata Namatota Papua Barat

Jokowi Kunjungi NTT, Resmikan Berbagai Wajah Baru Labuan Bajo

Kreatif! Mahasiswa UNY Sulap Limbah Tongkol Jagung Jadi Kerajinan Bernilai Ekonomi

Unik! Mahasiswa ini Rintis Delivery Hair Cut

Sandiaga Uno Bakal Kenalkan Minyak Atsiri pada Side Event G20 IWTCF di Solo

Program KaTa Kreatif Indonesia 2022, Semangat Pulihkan Ekonomi

Menparekraf Optimis Sektor Parekraf Dorong Pertumbuhan Ekonomi 2022

Ekraf Sumbang PDB Rp1100 Triliun Selama Pandemi, Sandiaga Ajak Pelaku Usaha Berinovasi

Berita Lainnya