SOLO, Solotrust.com – Kondisi Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mulai membaik, pasca lima hari menjalani isolasi mandiri di Rumah Dinas Lodji Gandrung. Hal ini disampaikan oleh Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa saat dijumpai di Balai Kota Solo pada Jumat (11/3).
Teguh mengkonfirmasi hasil tes swab terbaru Gibran negatif dan kini sedang menjalani dua hari masa pemulihan hingga hari Minggu (13/2) besok.
“Udah (hasil swab negatif), kan dokter menyampaikan setelah itu ditambah dua hari untuk pemulihan. Artinya Jumat Sabtu atau Sabtu Minggu itu bagian dari pemulihan. Untuk apa, ya supaya bener-bener imunnya pulih,” jelasnya.
Lebih lanjut, Teguh menambahkan Gibran hanya bergejala ringan, karena hanya mengalami flu selama tiga hari pertama.
“Kalau flu pilek batuknya sudah di tiga hari awal saja,” ungkap Teguh.
Mengenai keberadaan Gibran saat ini, Teguh tidak dapat memastikan apakah Gibran masih berada di Lodji Gandrung atau di kediaman pribadinya. Namun, Gibran akan dijadwalkan untuk kembali bertugas pada Senin (14/3).
Seperti yang diketahui, Gibran dinyatakan positif Covid-19 sejak Kamis (3/3) dan menjalani isolasi mandiri. Selama menjalani isolasi, seluruh tugas sebagai wali kota dilimpahkan pada Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa. (riz/dela)
(zend)