Hard News

Pemuda Jebres Pengidap Epilepsi Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo

Jateng & DIY

25 Maret 2022 14:25 WIB

Perahu karet yang digunakan untuk pencarian korban tenggelam di Sungai Bengawan Solo, Jumat (25/03/2022). Foto: (Dok. solotrust.com/dks)

SOLO, solotrust.com - Seorang warga Kentingan Wetan RT 4 RW 34, Kecamatan Jebres, Solo, Arif Nur Hidayat (23) dilaporkan tenggelam di Sungai Bengawan Solo, Kamis (24/03/2022) malam sekira pukul 21.00 WIB.

Kejadian bermula pada Kamis (24/03/2022) malam, saksi 1 warga Panggungrejo, Jebres, Igu Irian Putra (28) dan saksi 2 yang juga warga Panggungrejo, Jebres, Muklis Aji Kusuma (25) sedang memancing di Sungai Bengawan Solo. Korban saat itu menyusul saksi 1 dan 2 sambil membawa tikar.



Tiba-tiba korban mengalami kejang-kejang pada pukul 21.00 WIB lantas terjatuh dan hanyut di aliran Sungai Bengawan Solo.

Atas kejadian ini, 52 anggota gabungan Tim SAR dikerahkan guna mencari korban. Humas Basarnas Solo sekaligus Koordinator Opsar Kentingan, Yohan Tri Anggoro, mengatakan operasi penyisiran dilakukan sejak Kamis malam.

"Pencarian mulai dari kemarin karena kejadian sekitar pukul 21.00 WIB," ungkapnya kepada wartawan, Jumat (25/03/2022) pagi.

Pencarian pada pagi hari dilakukan dengan penyisiran menggunakan perahu karet dan penyelaman di radius 25 meter dari tempat terakhir korban terlihat.

"Sementara ada perahu karet dan ada penyelaman," lanjutnya.

Pantauan solotrust.com di lokasi, hingga pukul 12.50 WIB korban belum ditemukan. Tim SAR gabungan masih akan melanjutkan penyisiran di Sungai Bengawan Solo pada Jumat (25/03/2022).

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, korban merupakan pengidap epilepsi atau ayan dan saat kejadian diduga penyakitnya kambuh. (dks)

(and_)

Berita Terkait

Sambut Ramadan, Hotel GranDhika Pemuda Semarang Buka Puasa Bersama Media dan Corporate

Galang Kekuatan, GPK Boyolali Dirikan Posko Pemenangan Marsono-Saifulhaq

Pesan Pilkada Damai dan Doa Lintas Iman di CFD Solo

Ratusan Anggota GPK Dukung Marsono-Saipulhaq di Pilkada Boyolali

Rayakan HUT ke-51, KNPI Karanganyar Gelar Gathering Kepemudaan

Pengurus Golkar Karanganyar Daftar Penjaringan Cawabup PDI Perjuangan

Imlek 2025 jadi Ladang Cuan Pedagang Mainan

Cerita "Victory Komik", Eksis Bertahan di Tengah Gempuran Komik Digital

Gibran Sebut Anggaran Program Makan Bergizi Gratis Disesuaikan Tiap Daerah

Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 2 SD Kota Solo, Sekolah Sambut Antusias

12 Pendekar Digelandang Polisi saat hendak Mengadang Perguruan Silat di Ringroad Mojosongo

Taman Jayawijaya Mojosongo, Spot Rekreasi Bersama Keluarga

Sakit Ayan Kambuh, Marni Tewas di Dalam Sumur

Dua Kalinya Titanic, Bangkai Kapal Terdalam di Dunia Ditemukan Hampir 7 Km di Bawah Ombak

Ibu dan Adik Selebgram Ayu Anjani Jadi Korban Tenggelamnya Kapal di Labuan Bajo

KMP Yunice Tenggelam di Perairan Gilimanuk

Tegang! Detik-detik KM Karya Indah Terbakar, Keluarga Penumpang Tulis Status di Facebook

Insiden WKO, Ganjar Pranowo: Perlu Audit Rutin SOP Tempat Wisata

Korban Terakhir Perahu Wisata Waduk Kedung Ombo Ditemukan

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Sapu Bersih Pekan Ketujuh, KBS Sukses Jaga Kesucian Kandang

IBL Tokopedia 2024: Duet Maut Pemain Asing Kesatria Bengawan Solo

IBL Tokopedia 2024: Kesatria Muda Pertahankan Kesucian Kandang

IBL Tokopedia 2024: Kesatria Bengawan Solo Menangkan Derby Jateng

IBL Tokopedia 2024: Kesatria Beri Perlawanan pada Sang Juara

Berita Lainnya