Solotrust.com - Setiap orangtua tentunya akan sangat senang apabila mendengar anaknya sudah mulai bekerja dan menghasilkan uang sendiri.
Sebagaimana tampak dalam sebuah rekaman video dibagikan akun TikTok @zulkiflemohdrosli belum lama ini. Video yang diunggah memperlihatkan seorang ayah dengan sengaja memberikan kejutan kepada anaknya.
"Kejutan untuk anak kesayangan." Demikian bunyi narasi dalam video.
Sang anak semula tak menyadari pembelinya adalah ayahnya sendiri tampak terkejut. Ia lantas tertawa sambil menyodorkan pesanan ayahnya.
"Ayaah.. kagetlah," kata sang anak sambil tertawa malu mengetahui dirinya didatangi ayah tercinta.
Video viral ini pun mendapat respons positif dari netizen. Tak sedikit di antara mereka merasa terharu, mengingat beberapa di antaranya jarang mengalami hal serupa. (dd)
@zulkiflemohdrosli
(and_)