SOLO, solotrust.com- Usai memberikan bantuan bersama Persit Kodim O727 Karanganyar, giliran Pejuang Sosial Community (PSC) bersama jajaran Polres Karanganyar kembali memberikan bantuan kepada balita pengidap kelainan organ hati asal Desa Jetis, Jaten, Gea Annafi Kyla Putri (3). Bantuan dari aksi sosial "Sejuta Untuk Gea #Jilid 2" ini diberikan langsung oleh koordinator aksi Marfuah Dwi Nuryanti dengan didampingi sejumlah netizen dari PSC dan Info Wong Karanganyar. sementara dari Polres Karanganyar diwakili Kompol Taufik dan AKP. Suwarsih.
“Diharapkan masyarakat ikut terketuk pintu hatinya untuk bergotong-royong membantu sesama kepada yang membutuhkan uluran tangan” ujar Kompol Taufiq mewakili Kapolres Karanganyar AKBP Henik Maryanto.
Ia menuturkan, melalui program Polisi Peduli Satbinmas yang menargetkan warga kurang mampu di Kabupaten Karanganyar dan bantuan donasi yang dikumpulkan Pejuang Sosial Community diharapkan dapat mengurangi beban keluar Gea dalam usaha sembuh dari penyakit tersebut.
Sementara itu Marfuah DAN mengatakan, bantuan ini merupakan aksi Sejuta Hati Untuk Gea Jilid 2. Sebelumnya pihaknya juga sudah memberikan bantuan kepada Gea. Bantuan itu diperoleh dari aksi ngamen bareng "Sejuta Hati Untuk Gea”. Kegiatan ini dipelopori Pejuang Social Community (PSC) bersama Persit Kodim 0727/Karanganyar dengan didukung Komunitas netizen dan seniman Karanganyar antara lain seperti Info Wong Karanganyar (IWK), Taruna Lawu Club, P2HK, KORS, Sedulur Bumi Lawu, STB, dan grub kesenian Campur sari Satriyo Lawu.
(wd)