Hard News

Pawai Pembangunan Solo 2022 Sulut Antusiasme Warga

Jateng & DIY

20 Agustus 2022 12:46 WIB

Antusias Warga Solo Tetap Semangat Dalam Menontot Pawai Pembangunan 2022, Meski Sempat Terguyur Hujan di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Surakarta. Jumat (19/8). (Foto: Dok. Solotrust.com / dvt)

SOLO, solotrust.com – Guyuran hujan ringan tak menyurutkan semangat warga Solo untuk melihat Pawai Pembangunan 2022 di sekitaran Jalan Jenderal Sudirman pada Jumat (19/8) sore.

Ini adalah pertama kalinya Pawai Pembangunan Solo 2022 digelar pasca 2 tahun vakum akibat pandemi. Sehingga agenda tersebut jadi salah satu yang paling dinantikan oleh masyarakat.



Pasalnya beragam kearifan lokal dan kesenian ditampilkan dalam pawai tersebut yang berasal dari berbagai elemen masyarakat.

"Ini cukup meriah, karena kita tiga tahun vakum. Ini disambut oleh masyarakat, oleh teman-teman asosiasi, instansi, BUMN, BUMD, dan stage holder yang ada. Semuanya jadi satu termasuk TNI, Polri mereka mengeluarkan seluruh kekuatannya untuk dipamerkan di Pawai Pembangunan 2022," ujar Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakoso.

Para peserta pawai, tampil dengan gaya masing-masing serta penarik perhatian. Salah satunya, Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa tampil nyentrik dengan gaya ala Bung Karno, lengkap dengan peci, kacamata hitam, dan tongkat komando.

"Jadi, memang saya ingin karakter seorang Soekarno bisa kita beri contoh itu saja. Tetapi, bisa enggak kita mengimplementasikan pikiran kemudian tujuan hidup beliau untuk berjuang untuk rakyat Indonesia," jelasnya.

Salah satu penonton, Endang berharap agar kegiatan tersebut dapat rutin dilaksanakan dengan peningkatan partisipan.

"Lebih baik lagi, lebih bagus lagi. Untuk partisipasinya bisa ditingkatkan kembali," ujarnya.

Hal senada juga disampaikan penonton yang lainnya, Mulyani. Ia berharap setiap tahunnya diadakan pawai seperti ini.

"Sangat senang, karena kan tahun-tahun kemarin tidak ada akibat Covid-19. Jadi ya, senang sekarang ada lagi. Semoga bisa tetap ada terus setiap tahunnya," katanya pada Solotrust.com.

Bukan hanya masyarakat solo saja yang antusias menyaksikan Pawai Pembangunan 2022. Antusiasme penonton juga datang dari Turis asing asal Prancis Pier.

 Ia ikut menyaksikan kemeriahan Pawai Pembangunan HUT RI Ke-77 di area Balaikota. Terlihat beberapa kali mengabadikan moment dengan smartphone-nya.

"Saya senang melihat acara ini, banyak hal menarik yang disajikan, menyenangkan sekali," ucapnya. (rka/ltf/ant/dvt).

(zend)