Entertainment

Iwan Fals Bikin Lagu Kanjuruhan, Ungkap Kegetiran

Musik & Film

6 Oktober 2022 13:35 WIB

Iwan Fals (Foto: Instagram/@iwanfals)

Solotrust.com - Peristiwa mengerikan di Stadion Kanjuruhan Malang akhir pekan lalu tak luput dari perhatian penyanyi legendaris Indonesia, Virgiawan Liestanto atau lebih akrab dikenal dengan nama Iwan Fals.

Lewat kanal YouTube miliknya baru-baru ini, ayah mendiang Galang Rambu Anarki membuat lagu tentang tragedi Kanjuruhan yang merenggut lebih dari seratus jiwa meninggal dunia. Lagu anyar ini diberi judul sesuai tempat kejadiannya, yakni 'Kanjuruhan.'



"Kanjuruhan banyak ajarkan tentang kebersamaan tentang kepedulian," bunyi lirik awal lagu Kanjuruhan.

"Bunga-bunga yang bermekaran disirami air mata dan doa-doa," bunyi lirik selanjutnya.

Di tengah-tengah lirik, Iwan Fals juga menyinggung peristiwa Kanjuruhan yang membuat masyarakat bisa belajar dari peristiwa mengerikan itu.

"Kanjuruhan banyak ajarkan tentang kebodohan tentang kemunafikan," bunyi salah satu lirik lagu Kanjuruhan.

Dalam lagunya, sang musisi turut menuliskan gambaran peristiwa yang terjadi di stadion sepak bola berlokasi di Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Video lagu teranyar Iwan Fals ini pun langsung direspons para penggemarnya. Tercatat hingga Kamis (06/10/2022) siang, video lagu Kanjuruhan yang diunggah di kanal YouTube Iwan Fals Official sudah ditonton lebih dari 276 ribu kali dan mendapatkan like alias tanda suka sebanyak 24 ribu.

Netizen melihat video lagu anyar Iwan Fals ini pun ramai-ramai memberikan komentar positif dan mengapresiasi sang musisi.

"Ketika sang legenda menciptakan sebuah lagu pertanda kalau Indonesia sedang tidak baik-baik saja. Terima kasih untuk setiap liriknya yang sangat begitu menyentuh dan menyayat hati. Sehat selalu Pak Iwan," tulis seorang netizen.

"Terima kasih juga untuk seluruh elemen suporter dan masyarakat Indonesia yang telah mendoakan saudara kami Aremania dan Aremanita. Semoga kalian semuanya sehat selalu, jangan lupa up terus ya kawan!" imbuhnya. (dd)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya