SOLO, solotrust.com- Mantan aktivis kampus Lintas BEM Indonesia, telah sepakat membentuk sebuah kelompok yang bernama Juru Bicara (Jubir) Persatuan Merah Putih 2019.
Dimana mereka hadir, untuk menyelesaikan pembelahaan yang ada di tengah masyarakat saat ini, salah satunya dengan memberikan tawaran 12 tokoh alternatif pemimpin selain Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto.
Adapun 12 nama tersebut, yakni GKR Mangkubumi, Ilham Akbar Habibie, Muhammad Prananda Prabowo, Agus Harimurti Yudhoyono, Anis Matta, Fahri Hamzah, Ahmad Heryawan, Mardigu Wowiek Prasantyo, Tri Risma Harini, TGH Muhammad Zainul, Gatot Nurmantyo dan Zulkifli Hasan.
Jika dilihat, dari nama tersebut ada beberapa nama yang memang menjadi kandidat maju saat Pilpres nanti, seperti Agus Harimurti Yudhoyono, Anis Matta, Gatot Nurmantyo hingga Zulkifli Hasan.
“Pemilihan 12 nama tokoh alternatif ini, karena kami melihat mereka sosok yang memiliki strong karakter, sehingga bisa menjadi pembeda saat Pilpres 2019 nanti. Kami sudah melakukan silaturahmi dengan sejumlah tokoh tersebut, dan mereka menyatakan kesiapannya,” jelas Inisiator Jubir Persatun Merah Putih M. Ikhlas Thamrin, saat mengadakan jumpa pers dengan wartawan, Selasa (20/3/2018). (dit)
(wd)