Ekonomi & Bisnis

Meriahkan Piala Dunia 2022, C&L Coffee Gelar Nonton Bareng: Pesta Kopi Bola

Ekonomi & Bisnis

21 November 2022 13:59 WIB

Canting Londo (C&L) Coffee menggelar acara nonton bareng (Nobar) Piala Dunia 2022 dengan tema Pesta Kopi Bola, Minggu (20/11/2022) malam. (Foto: Dok. solotrust.com/bahtiar)

SOLO, solotrust.com - Canting Londo (C&L) Coffee menggelar acara nonton bareng (Nobar) Piala Dunia 2022 dengan tema Pesta Kopi Bola, acara diawali dengan screening opening ceremony  pada Minggu (20/11/2022) malam. Tak hanya nonton bareng, acara lain seperti live music dan bagi-bagi doorprize juga turut diadakan.

Seperti diketahui, Piala Dunia 2022 digelar di Qatar. Negara ini menjadi tuan rumah pesta sepak bola sejagat dan bertanding melawan Ekuador di laga pembuka.



Menyemarakkan perhelatan akbar World Cup alias Piala Dunia, C&L Coffee menggelar acara nonton bareng. Mengungsung tema "Pesta Kopi Bola," C&L Coffee mengubah dekorasi suasana nongkrong yang bisa dibuat untuk nonton bareng Piala Dunia 2022.

Di hadapan media, General Manager (GM) Solia Zigna dan C&L Coffee, Gusti Muchlis mengungkap konsep tema yang digunakan.

"Temanya ini Pesta Kopi Bola, jadi kami mendekorasi dengan suasana Piala Dunia agar pelanggan merasakan vibes (atmosfer-red) nongkrong sambil nobar," jelasnya.

Menurut Gusti Muchlis, acara nonton bareng di C&L Coffee bukan kali pertama ini dilakukan, namun sudah pernah diselenggarakan sejak beberapa waktu lalu.

"Kami sudah memulai acara nobar ini dari Piala Eropa lalu berlanjut setiap Sabtu, Liga Inggris," ungkapnya.

Selain nonton bareng bersama bola mania, C&L Coffee juga menyediakan hiburan lain, seperti live music diisi CM Entertainment dan pembagian doorprize sebagai hiburan tambahan.

Adapun untuk mendukung suasana nonton bareng, C&L Coffee menghadirkan beragam menu bagi bola mania, di antaranya berupa sajian rebusan dan wedang rempah. (bah/xel)

(and_)

Berita Terkait

Sambut Ramadan, Solia Zigna Hadirkan Sajian Khas Nusantara Bernuansa Timur Tengah

Gaungkan Gaya Hidup Sehat, Modena Gelar Demo Masak Bersama Canting Londo

Rayakan Imlek, Canting Londo Kitchen Geber Promo Menarik

Bak Ketiban Durian Runtuh, Manajemen Hotel Ini Bangga Disinggahi Presiden

Menikmati Menu Gongso Ditemani Musik Keroncong di Laweyan

Gibran dan Sandiaga Uno Hadiri Hari Tari Dunia dan Nobar AFC U23 di Solo

Serunya Nobar Timnas di Kantor Polisi, Ada Rasa Tegang dan Emosi

Kemenpora Dukung Nobar Timnas Indonesia U-23 Piala Asia, Tak Boleh Dikomersialkan

Gelar Nonton Bareng Timnas U-23, Pemkot Semarang Siapkan 3 Layar LED Videotron

Euforia Kelolosan Timnas di Piala Asia U-23 Terasa Sampai Balai Kota Semarang

Debat Capres, Pendukung Ganjar-Mahfud di Nogosari Boyolali Gelar Nobar

Gibran dan Sandiaga Uno Hadiri Hari Tari Dunia dan Nobar AFC U23 di Solo

Euforia Kelolosan Timnas di Piala Asia U-23 Terasa Sampai Balai Kota Semarang

Pemkot Semarang Gelar Nonton Bareng Timnas di Balai Kota

Debat Capres, Pendukung Ganjar-Mahfud di Nogosari Boyolali Gelar Nobar

Nobar Piala Dunia CL Coffee Meriah, Ada Banyak Hiburan dan Hadiah

Jelang Hari Pertama Pelajar Masuk Sekolah, Kampung Ini Batalkan Nonbar Piala Dunia

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Taklukkan Tim Tuan Rumah

Jerman Juara Piala Dunia U17 usai Ungguli Prancis di Adu Penalti

Hyundai Ajak Pemenang Test Drive Nonton Final Piala Dunia U17

Amartha Dukung PSSI di Piala Dunia U-17, Majukan Sepak Bola Nasional

Polisi Tangkap Calo Tiket Piala Dunia U17, Tipu 30 Calon Penonton

Food Court Solo Grand Mall, Alternatif Wisata Kuliner Piala Dunia U-17 2023

Final Piala Asia 2023: Qatar Back to Back Pertahankan Mahkota Juara

Timnas Indonesia U-23 Lolos Final AFC 2024 Usai Tumbangkan Turkmenistan, Jokowi: Ini Sejarah

Angkat Trofi, Messi Siap Bela Argentina Lagi di Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Dunia 2022 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Babak 8 Besar Piala Dunia 2022 Qatar

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia Hari Ini, Ada Duel Korea Selatan vs Portugal

Jasa Raharja Raih Penghargaan Annual Report Award 2022

Bayar Pajak, Warga Boyolali Dapat Rumah dan Mobil

Kanwil Kemenkumham Jateng Raih Penghargaan Terbaik Bidang Pengelolaan dan Pelaporan LHI Keimigrasian 2022

Jadwal BRI Liga 1 2022/2023 Pekan Ini, Dibuka Madura United vs Persis Solo

Jadwal Pertandingan Persis Solo Putaran Kedua Liga 1 2022/2023

Gibran dan Bobby jadi 2 Politisi Muda Tervokal 2022, Ini Tanggapannya

Berita Lainnya