SOLO, solotrust.com - Presiden Joko Widodo memastikan diri untuk hadir dalam Silaturahmi Nasional (Silatnas) ke-3 Majelis Tafsir Al-Quran (MTA), yang akan digelar di Stadion Manahan pada Minggu (17/9/2017). Selain Jokowi, Ketua MPR-RI Zulkifli Hasan juga telah memastikan diri untuk hadir. Sedangkan di jajaran menteri kabinet yang telah memastikan hadir adalah Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin.
Anggota Organising Comite Silatnas ke-3 MTA yang juga Bendahara di yayasan MTA Mansyur Mashuri , kepada solotrust.com, Rabu (13/9/2017) pagi menjelaskan tentang rencana kedatangan para pembesar negeri ini acara tersebut.
"panitia telah melakukan koordinasi dengan Sekpri di Istana, juga dengan Paspampres tentang rencana detail Silatnas. Sebelumnya kami tak mengira beliau pak Jokowi bisa hadir, setelah ada kepastian kami terus melakukan koordinasi. Sebelumnya Silatnas akan kami gelar 24 September, tapi karena pak Zulkifli Hasan akan mantu, kami majukan jadi tanggal 17 september. Alhamdulillah di tanggal itu pak Jokowi juga bisa hadir. Kami berharap acara Silatnas bisa lancar dan sukses,"ujar Mansyur Mashuri.
Menurut Mansyur Mashuri, Presiden Jokowi akan berada di Stadion Manahan sekitar satu jam, sehingga acara dimulai jam 9.00 WIB dan selesai pukul 11.00 WIB. Para jamaah MTA akan berada di lapangan hijau, menghadap ke panggung utama dan mereka akan berposisi duduk di lapangan dengan membawa tikar sendiri sendiri, untuk mendengarkan pidato baik dari Ustadz Ahmad Sukino serta Presiden Jokowi.
(Saf-Wd)
(Redaksi Solotrust)