SOLO, solotrust.com - Kota Solo didapuk jadi tuan rumah babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatra Utara cabang olahraga (Cabor) pencak silat. Ajang diselenggarakan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jawa Tengah ini bertajuk Kejurnas Pencak Silat Dewasa 2023. Sebanyak 681 atlet dari 32 provinsi se-Indonesia akan berlaga di Edutorium UMS pada 11 hingga 14 September 2023.
Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jawa Tengah sekaligus Wakil Ketua Penyelenggara, Harry Nuryanto, mengatakan kegiatan ini untuk menjaring atlet-atlet yang akan berlaga di PON.
"Kita melakukan penyisihannya, sehingga nanti saat PON sudah pasti yang berprestasi (yang berlaga)," katanya, saat konferensi pers, Rabu (06/09/2023).
Sebagai tuan rumah, Harry Nuryanto mengatakan, pihaknya telah melakukan persiapan agar penyelenggaraan ini berjalan lancar. Selain itu juga menggandeng IPSI kabupaten/kota dan perguruan silat se-eks Karesidenan Surakarta untuk ikut memeriahkan dan menyambut kontingen.
"Harusnya kita juga bisa melayani kontingen dari seluruh provinsi Indonesia," tambahnya.
Terdapat 32 provinsi di Indonesia berpartisipasi. Mereka memboyong atlet terbaiknya. Total ada 409 atlet putra dan 272 atlet putri akan menunjukkan kualitasnya.
"Jawa Tengah akan mengirimkan 14 atlet putra dan sepuluh atlet putri. Nanti kita akan mengikuti 12 nomor pertandingan dan enam nomor seni," urai Harry Nuryanto.
Kans Jawa Tengah untuk meraih banyak medali terbuka di ajang ini, mengingat para atlet main di rumah sendiri. Persiapan mereka juga sudah matang.
"Harapan kami bisa lolos sebanyak-banyaknya atau lolos semua sehingga bisa berangkat semua ke PON. Di PON nanti harapan kami minimal 33 medali," kata Harry Nuryanto.
Mengenai ajang PON, dirinya bilang sudah ada empat atlet Jawa Tengah lolos lewat wild card. Salah satunya penyabet emas di SEA Games 2023, Mustakim. Ada pula Safira, Afifa, dan Tito.
"Empat atlet ini sudah siap ikut PON 2024 di Aceh," tukas Harry Nuryanto. (riz)
(and_)