Serba serbi

Spanyol Juara Euro dan Argentina Juara Copa America, Siap Bertemu di Finalissima 2025

Olahraga

15 Juli 2024 16:30 WIB

Spanyol dan Argentina berhasil memenangkan turnamen besar di benua masing-masing, yakni Euro 2024 dan Copa America 2024. (Foto: Twitter/@Pedri dan Instagram/@afaseleccion)

Solotrust.com - 2024 menjadi tahun bersejarah bagi sepak bola dunia dengan kemenangan gemilang dari dua negara kuat sepak bola, Spanyol dan Argentina. Kedua negara ini berhasil memenangkan turnamen besar di benua masing-masing, yakni Euro 2024 dan Copa America 2024. Selanjutnya, mereka bakal bertemu di ajang bergengsi Finalissima, diperkirakan digelar pada 2025.

Spanyol mengukir sejarah baru dalam dunia sepak bola dengan meraih gelar juara Euro 2024 sebanyak empat kali. Dalam turnamen digelar di Jerman ini, Spanyol menunjukkan dominasi dan konsistensi mereka dari babak grup hingga final. Di babak final, Spanyol menghadapi lawan tangguh, Inggris, finalis Euro 2020.



Pertandingan final berlangsung di Stadion Olympiastadion, Berlin dan dipenuhi sorak sorai para pendukung dari kedua negara. Spanyol berhasil unggul melalui gol Nicholas Williams Arthuer di menit awal babak kedua, disusul gol penentu dari Mikel Oyarzabal pada menit akhir babak kedua. Skor akhir 2-1 mengukuhkan Spanyol sebagai juara Euro 2024, mengulang kejayaan mereka pada 2008 dan 2012.

Sementara itu, di belahan dunia lain, Argentina meraih kesuksesan serupa dengan memenangkan Copa America 2024. Turnamen diadakan di Amerika Serikat ini menjadi ajang pembuktian Lionel Messi cs untuk menunjukkan kehebatan mereka di kancah sepak bola Amerika Selatan.

Dalam pertandingan final digelar di Stadion Hard Rock Amerika Serikat, Argentina bertemu Kolombia. Pertandingan berjalan sengit dan penuh emosi, namun Argentina berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0. Gol tunggal dari Lautaro Martinez berhasil memastikan Argentina meraih trofi Copa America untuk ke-16 kalinya dalam sejarah.

Dengan kemenangan di turnamen masing-masing, Spanyol dan Argentina akan bertemu dalam ajang Finalissima, diperkirakan dilaksanakan pada 2025. Finalissima adalah pertandingan antara juara Euro dan Copa America, diadakan untuk menentukan tim terbaik di antara kedua benua. Pertandingan ini diharapkan menjadi salah satu paling ditunggu para penggemar sepak bola dunia karena mempertemukan dua gaya bermain berbeda dan dipenuhi pemain bintang. (Renda Adi Puspaningrum)

(and_)

Berita Terkait

Taklukkan Inggris, Matador Segel Gelar Pemegang Piala Eropa Terbanyak di UEFA Europa League

Kalahkan Prancis di Semifinal, Lamine Yamal Bawa Spanyol ke Final Piala Eropa 2024

Prancis Tersingkir di Semifinal EURO 2024, Mbappe Dinilai Tak Pantas Jadi Kapten

Final Piala Super Spanyol: Real Madrid Cukur Barcelona di Laga Derby El Clasico

Menikmati Lezatnya Churros, Jajanan Khas Spanyol yang Memikat Lidah

Pendaki asal Spanyol Ditemukan Selamat saat Melakukan Pendakian Gunung Merapi

Persebi Boyolali Juarai Liga 4 Jateng 2025

Workshop Coretax, Bimbingan Teknis Registrasi hingga Pelaporan SPT

Indonesia Juarai Piala Dunia eFootball, Bungkam Brazil 2-1

Sabet 20 Medali, Jawa Tengah Juara Umum II Porsadinas VI di Lampung

Taklukkan Vietnam, Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024

Pandanaran Merah Juarai Liga SSB Persebi Boyolali U10 dan U12

Dramatis, Inggris Taklukkan Belanda lewat Gol Injury Time Ollie Watkins

Prancis Tersingkir di Semifinal EURO 2024, Mbappe Dinilai Tak Pantas Jadi Kapten

Sambut Liburan, Swiss-Belinn Saripetojo Hadirkan Paket School Holiday Staycation dan Nobar Bola

Preview Barcelona vs Manchester United di Liga Europa Pekan Ini

Jadwal Siaran Langsung Liga Europa Pekan Ini, 13 dan 14 Oktober 2022

Preview Zurich Vs Arsenal Liga Europa Malam Ini

Gagal Cetak Penalti, Messi Tetap Bawa Argentina Lolos Semifinal Copa America

Messi Batal Lawan Timnas Indonesia? Begini Reaksi Kocak Netizen +62

Ini Dia Daftar Nama Pemain Timnas Indonesia vs Palestina dan Argentina di FIFA Matchday 2023

Siap-siap War! PSSI Rilis Harga Tiket Laga Timnas Indonesia Vs Argentina

Menpora Harap Laga Timnas Indonesia vs Argentina jadi Pengalaman Berharga Skuat Garuda

Resmi Umumkan Lawan Timnas Indonesia, Argentina Bagikan Jadwal Pertandingan di Jakarta

Persebi Boyolali Juarai Liga 4 Jateng 2025

Workshop Coretax, Bimbingan Teknis Registrasi hingga Pelaporan SPT

Indonesia Juarai Piala Dunia eFootball, Bungkam Brazil 2-1

Sabet 20 Medali, Jawa Tengah Juara Umum II Porsadinas VI di Lampung

Taklukkan Vietnam, Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024

Pandanaran Merah Juarai Liga SSB Persebi Boyolali U10 dan U12

Gagal Cetak Penalti, Messi Tetap Bawa Argentina Lolos Semifinal Copa America

Deal, Messi Akhirnya Bertahan di Barcelona meski Gaji Disunat

Berita Lainnya