Pend & Budaya

Jawaban Kemendikbud RI tentang Isu Program Merdeka Belajar

Pend & Budaya

30 Juli 2024 17:05 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay/Stevepb)

Solotrust.com - Isu sempat beredar di media sosial mengenai Program MSIB menjadi perhatian netizen, khususnya dari kalangan mahasiswa karena Magang Merdeka 2024 batch 7 belum ada kejelasan jadwal dan pelaksanaan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Netizendari kalangan mahasiswa mulai menanyakan perihal jadwal pengumuman program Merdeka Belajar, khususnya Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) batch 7 2024.



Magang Merdeka atau MSIB merupakan program di bawah naungan Kemendikbudristek, diadakan untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa belajar di luar program studi dengan jaminan konversi satuan kredit semester (SKS) yang diakui perguruan tinggi.

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Dirjen Diktiristek), Abdul Haris, memberikan jawaban pada siaran pers dipublikasikan pada 29 Juli 2024 mengenai Program Merdeka Belajar di laman kemdikbud.go.id.

“Kemendikbudristek berkomitmen untuk terus memberikan hak belajar kepada mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman yang relevan sebagai bekal di dunia pascakampus. MBKM menjadi kebijakan pertama dalam sejarah, di mana fleksibilitas dan pengalaman itu terbuka luas dan dibiayai pemerintah,” jelasnya, Senin (29/07/2024).

Dirjen Haris berharap para mahasiswa yang mendaftarkan diri mengikuti MBKM dapat mengikuti rangkaian proses pada linimasa berikut ini.

"Saya ucapkan terima kasih atas antusiasme para pendaftar. Semoga harapan adik-adik mahasiswa agar MBKM terus ada dan berkelanjutan bisa selalu kami dukung," kata dia.

Kemendikbudristek menegaskan berbagai program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk tahun akademik 2024/2025 tetap berjalan.

Berikut linimasa terbaru Program MBKM

Kampus Mengajar

1. Tanggal pembukaan pendaftaran mahasiswa: 6 Mei - 10 Juni 2024

2. Tanggal pengumuman hasil seleksi mahasiswa: 7 Agustus 2024

a) Pembekalan: 27 Agustus 2024

b) Penerjunan (pelaksanaan program di sekolah): 9 September 2024

Indonesian International Student Mobility Award Professional Program (Entrepreneur) (IISMA-E)

1. ⁠Tanggal pembukaan pendaftaran mahasiswa: 8 Mei 2024

2. Tanggal pengumuman hasil seleksi mahasiswa: 7 Agustus 2024

3. Tanggal mulai kegiatan: 4 Oktober 2024

Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB)

1. ⁠Tanggal pembukaan pendaftaran mahasiswa: 26 April - 10 Juni 2024

2. Tanggal seleksi mahasiswa oleh mitra & pengumuman: 21 Agustus - 4 September 2024

3. Tanggal mulai kegiatan: 9 September 2024

Praktisi Mengajar

1. Tanggal pembukaan pendaftaran Koor PT, Dosen, dan Praktisi: 1 Agustus- 16 Agustus 2024

2. ⁠Tanggal pengumuman hasil seleksi kelas kolaborasi:  23 September - 25 September 2024

3. Tanggal mulai kelas kolaborasi: 4 Oktober 2024 - 6 Januari 2025

Wirausaha Merdeka (WMK)

1. Tanggal pembukaan pendaftaran mahasiswa: 5 Agustus - 3 September 2024⁠

2. Tanggal pengumuman hasil seleksi mahasiswa:  16 September - 19 September 2024

3. Tanggal mulai kegiatan: 23 September 2024

Para mahasiswa yang sudah mendaftarkan diri dalam program MBKM dapat mengikuti rangkaian proses pada linimasa yang sudah ditetapkan. (Elsanita Rahma Hidayati)

(and_)