BATANG, solotrust.com – Kelompok Penyuluh Lintas Agama Provinsi Jawa Tengah (Jateng) bersama Tim Kerja KUB Kanwil Kemenag Jateng menggelar kegiatan kampanye pilkada damai di Alun-alun Batang, Minggu (13/10/2024). Kegiatan ini dikemas dalam acara deklarasi dan senam bersama pada momen car free day.
Kegiatan didukung para penyuluh agama ini diharapkan dapat memantik seluruh masyarakat Batang yang sedang berada di alun-alun, sehingga mereka larut mengikuti senam aerobik dan zumba dipandu para professional.
Mewakili Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, Akhmad Farkhan, Kakankemenag Kabupaten Batang dalam pembukaannya menyampaikan terima kasih pada Kelompok Penyuluh Lintas Agama Provinsi Jawa Tengah yang telah memilih alun-alun Batang sebagai kegiatan kampanye pilkada damai.
“Alhamdulillah kita bertemu di suasana sangat sepesial dan berbeda, di mana pagi ini kita akan berolah raga bersama sambil menyampaikan pesan penting, yaitu pilkada damai,” kata kakankemenag.
Berkaitan dengan tempat-tempat ibadah, Ahmad Farkhan menegaskan tempat-tempat itu memang secara regulasi tidak boleh digunakan untuk kampanye, sedangkan berkaitan dengan netralitas aparatur sipil negeri Kementerian Agama (ASN Kemenag), dia menjamin seratus persen netral alias tidak memihak pada salah satu pasangan calon (Paslon). Selain itu, maraknya politik uang yang ada di masyarakat menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak, mengimbau masyarakat untuk menjauhi hal itu.
Sementara itu, menurut Ketua Penyuluh Agama (Pokjaluh) Lintas Agama Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, Mahsun didampingi Ketua Tim KUB Jawa Tengah Zaima, mengatakan kegiatan ini merupakan kick off dari kegiatan serupa. Puncaknya akan digelar serentak di 35 Kabupaten Kota se-Jawa Tengah pada 28 Oktober 2024 mendatang.
“Gerakan ini akan terus dilakukan di seluruh Jawa Tengah yang meliputi 35 kabupaten/kota oleh para penyuluh kita yang jumlahnya lebih kurang 4.765 orang, hingga puncaknya pada 28 Oktober 2024 mendatang,” jelasnya.
(and_)