Pend & Budaya

Semarak Grebeg Sudiro 2025 hingga Raih Status KEN Kemenpar

Pend & Budaya

28 Januari 2025 17:05 WIB

Suasana meriah menyelimuti kawasan Pasar Gede, Solo, Minggu (26/01/2025). Ribuan warga menyaksikan Karnaval Budaya Grebeg Sudiro. Acara tahunan ini menampilkan beragam atraksi budaya memukau. (Foto: Dok. solotrust.com/Wahyu Agustina)

SOLO, solotrust.com - Riuh masyarakat memenuhi kawasan Pasar Gede Solo untuk menyaksikan Karnaval Budaya Grebeg Sudiro, Minggu (26/01/2025). Masyarakat tampak memadati kawasan Pasar Gede sejak pukul 11.00 WIB, meskipun karnaval baru dimulai pukul 14.00 WIB.

Beragam peserta dari lintas masyarakat dan budaya ikut meramaikan gelaran karnaval budaya ini. Mulai dari barongsai, tari gedrug hingga reog Ponorogo turut menyemarakkan acara tahunan ini.



Grebeg Sudiro merupakan perayaan tradisi hasil dari akulturasi budaya Jawa dan Tionghoa, digelar menjelang Tahun Baru Imlek di Kelurahan Sudiroprajan. Rangkaian acara Grebeg Sudiro dimulai dengan diselenggarakannya Umbul Mantran di Kelurahan Sudiroprajan. Setelah itu diadakan bazar di kawasan Pasar Gede hingga puncak acara berupa pesta kembang api.

Selain itu, Grebeg Sudiro juga telah menyandang status sebagai Karisma Event Nusantara (KEN) 2025 yang diberikan Kementerian Pariwisata (Kemenpar). Hal itu disampaikan Asisten Deputi Event Daerah Kemenpar, Reza Fahlevi ketika memberikan sambutan pada acara pembukaan Karnaval Budaya Grebeg Sudiro di kawasan Pasar Gede Solo, Minggu (26/01/2025).

“Grebeg Sudiro ini yang 2025, walaupun belum diumumkan, kembali terpilih sebagai Karisma Event Nusantara 2025, bahkan dalam rangkaian kegiatan kami di 2025 yang pertama itu di Kota Surakarta,” ungkapnya.

Reza Fahlevi berharap kegiatan ini semakin baik lagi dalam pelaksanaannya di tahun mendatang.

*) Reporter: Ghaitsaova/Fathan Prabaswara/Ahmad Zaqi/Muhammad Alip

(and_)