Hard News

Satlantas Boyolali Gelar Pelatihan Penanganan Laka dan Kemacetan Lalu Lintas Mudik dan Balik Lebaran

TNI / Polri

17 Maret 2025 17:05 WIB

Menghadapi arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, Satlantas Polres Boyolali menggelar pelatihan untuk tim kamsel, urai, dan derek dalam penanganan laka dan kemacetan arus lalu lintas

BOYOLALI, solotrust.com - Menghadapi arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, Satlantas Polres Boyolali menggelar pelatihan untuk tim kamsel, urai, dan derek dalam  penanganan laka dan kemacetan arus lalu lintas. 
 
Kasat Lantas Polres Boyolali AKP Susilo Eko Nurwardani melalui Kanit Gakum Iptu Budi Purnomo mengatakan, kegiatan ini berdasarkan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri, Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang LLAJ dan Renja Satlantas Polres Boyolali TA 2025.
 
“Kegiatan ini kami laksanakan pada Sabtu (15/03/2025) pukul 09.00 WIB di halaman Satlantas Polres Boyolali,” katanya.
 
Kegiatan juga dihadiri Kasatlantas Polres Boyolali AKP Susilo Eko Nurwardani,  KBO Iptu Joko Siswanto, Kaurmintu Ipda Yogi Rikwandana, dan juga instruktur derek Santoso. Pelatihan tim urai, khususnya tim derek Satlantas dalam rangka penanganan kemacetan lalu lintas arus mudik dan balik pada saat Operasi Ketupat Candi 2025. 
 
Hasil kegiatan berupa kesiapan awal dalam rangka pengamanan menjelang Hari Raya Idulfitri, terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). Selain itu juga kecepatan dalam menangani kendaraan bermotor yang mengalami kendala di ruas tol, baik itu overhead, rusak mesin, atau pecah ban. Hal ini penting untuk menghindari terjadinya kemacetan arus mudik dan balik Lebaran.
 
“Kami kondisikan arus lalu lintas yang lancar, nyaman, dan aman bagi para pemudik dari kota-kota besar di Indonesia yang melintas di ruas jalan Kabupaten Boyolali,” tukas Iptu Budi Purnomo. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Ribuan Knalpot Brong Dimusnahkan Satlantas Boyolali, Digerinda sebagai Efek Jera

Calo Pembuatan dan Perpanjang SIM Berkeliaran di Satlantas Boyolali

Satlantas Boyolali Dirikan 8 Pospam dan Pos Pantau, Pemudik Maksimal 30 Menit di Rest Area

Genjot Vaksinasi, Satlantas Boyolali Jemput Bola Datangi Difabel

Ini yang Dilakukan Satlantas Boyolali terhadap Difabel saat HUT ke-66

Satlantas Boyolali Gandeng Andong Sebagai Mitra Polri

Tol Krapyak Semarang Diprediksi Jadi Titik Kemacetan Arus Mudik Lebaran

Pertamina: Stok BBM Aman, Arus Mudik Tertangani dengan Baik

530 Personel Gabungan Boyolali Amankan Arus Mudik dan Balik Lebaran

Hadapi Mudik Lebaran, Terminal Tirtonadi Siapkan Parkir Khusus hingga Terjunkan Anjing Pelacak

Jelang Idulfitri, Pertamina Siap Amankan Ketersediaan Energi Selama Arus Mudik

Puncak Arus Mudik Lebaran Diperkirakan Akhir Pekan Ini

Catat! Polda Jateng Akan Sekat Perbatasan Provinsi Saat Mudik Lebaran

Arus Balik Lebaran, Stasiun di Solo Padat Calon Penumpang

Puncak Arus Balik Lebaran, KAI Layani 218 Ribu Penumpang

Ketum Senkom Mitra Polri Pantau Personel dalam Pengamanan Arus Balik Lebaran di Pospam Tawangmangu

Polri Sebut Terjadi 336 Kecelakaan saat Arus Balik Lebaran, 54 Orang Meninggal

48 Orang Meninggal saat Arus Balik Lebaran, Pemudik Wajib Hati-hati!

Puncak Arus Balik Lebaran Diprediksi Terjadi Hari Ini

Jasa Raharja Dukung Sinergi Kementerian dalam Persiapan Penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2025

Bengkel Daifit Daihatsu Siap Temani Mudik Lebaran, Ada Hadiah 9 Paket Umrah

Jelang Mudik Lebaran 2025, Perbaikan Ruas Jalan Provinsi Jateng Capai 95%

Tiket Gratis Lebaran Kapal PELNI 2025 Mulai Bisa Dipesan, Ini Dia Syaratnya

Layani Mudik, KA Pasundan Lebaran Hadir di Tanggal 21 Maret-11 April 2025

Mudik Lebaran, Pertamina Diskon Tiket Pelita Air hingga Promo Hotel

Semarakkan Dies Natalis dan Wisuda, UNSA Gelar Lomba hingga Baksos

UNSA Cetak Wisudawan Berpendidikan, Berjiwa Kewirausahaan dan Profesional

Diduga Korupsi Rp15,8 Miliar, Kades Sidorejo Demak Dilaporkan

Operasi Zebra Candi 2023, Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Boyolali Turun

Awas! Melintas di Jalur Kota, Pengendara Bermotor Diawasi Drone Polisi

Unsa Target Lakukan Pertukaran Mahasiswa dengan Universitas Luar Negeri

Berita Lainnya