SOLO, solotrust.com- Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo meminta kepada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) untuk melakukan evaluasi, terkait pelaksanaan PPDB SMA, khususnya terkait aturan kouta siswa dari keluarga miskin (gakin). Malahan pria yang akrab disapa Rudy ini menyoroti banyaknya perilaku orang tua siswa yang nekat mencari gakin.
”Di saat mencari sekolah seperti sekarang ini, banyak orang kaya yang mendadak menjadi miskin,” tegas Rudy saat memberikan sambutan peresmian Gedung Baru KB dan TK Kristen Pelita Nusantara Kasih, Sabtu (7/7/2018).
Bahkan, Rudy heran dengan perilaku seperti ini.
”Ingat Derajat dan Pangkat itu hanya sampiran, harta itu hanya titipan dan nyawa itu hanya pinjaman,” tegasnya lagi.
Rudy tak menampik jika pihaknya banyak menerima keluhan dari orang tua siswa. Dimana putra putrinya berprestasi, namun harus tergusur dengan gakin. Ia mengakui memang tidak bisa berbuat banyak, karena itu kewenangan dari Provinsi, namun pihaknya tetap akan menyampaikan hal tersebut kepada Gubernur untuk dilakukan evaluasi. (dit)
(wd)