Serba serbi

Jelang Paruh Musim Liga 2, Persis Lepas Empat Pemain

Olahraga

29 Juli 2018 17:02 WIB

Sunarto salah satu pemain yang dilepas manajemen Persis. (dok.media officer)

SOLO, solotrust.com- Menjelang berakhirnya putaran pertama Liga 2, manajemen tim Persis Solo telah melakukan evaluasi. Hasilnya, ada empat pemain yang dipastikan tak akan berseragam Persis di putaran kedua mendatang. Keempat pemain tersebut, yakni Sunarto, Burhanuddin, Jalwandi dan M. Wahyu.

”Benar, ada empat pemain yang kami lepas. Hal ini kami lakukan untuk melakukan perombakan komposisi pemain," jelas Manajer Persis Setiawan Muhammad, Sabtu (28/7/2018).



Jika dilihat, nama-nama tersebut sudah tak asing lagi bagi persepakbolaan tanah air. Sunarto, mantan pemain Arema Malang ini akhir-akhir ini memang sering diturunkan, namun saat Azka Fauzi mengalami cedera. Begitu juga Jalwandi, pemain bernomor punggung 7 ini jarang dimainkan oleh pelatih Persis Jafri Sastra. Sementara Burhanuddin selama ini belum pernah sekalipun tampil di pertandingan Liga 2.

Yang paling mengejutkan, yakni M. Wahyu. Pemain bernomor punggung 23 ini menjadi kapten bagi Persis. Bahkan, perannya di lini tengah tim Laskar Sambernyawa cukup vital, hingga membawa Persis ke posisi runner-up sementara grup Barat musim ini.

Namun beredar kabar, jika mantan penggawa Persijap Jepara ini berlabuh ke kontestan Liga 1, yakni PSIS Semarang.

”Pada intinya manajemen dan pelatih selalu obyektif menilai pemain,” tegas pria yang akrab disapa Iwan ini. (dit)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya