BALI, solotrust.com- Gempa bumi kembali terjadi di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Minggu (5/8/2018) pukul 18.46 WIB atau 19.46 Wita, dengan Magnitudo (M) 7,0.
Data dari BMKG menyebutkan, gempa tersebut juga turut dirasakan di beberapa wilayah, seperti Waingapu , Sawahan, Banyuwangi, Denpasar, Kuta, Situbondo, Karangasem, Bima, Malang, Mataram.
Sementara itu salah seorang warga Yanti, warga Siririt, Buleleng, Bali yang berhasil dikonfirmasi Solotrust.com mengatakan, gempa yang berpusat di Lombok, NTB juga dirasakan di daerahnya. Bahkan guncangan gempa dirasakan cukup keras selama kurang lebih 10 detik. Saat terjadi gempa ia secara spontan segera berlari ke luar rumah, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Tadi saya lagi di dapur, tiba-tiba semua bergetar selama kira-kira 10 detik. Ya spontan saya gendong anak saya terus lari keluar rumah, sampai di luar rumah ternyata warga lainnya juga pada berlarian, kita khawatir ada tsunami anginnya juga kenceng banget .” Tutur Yanti.
Sementara itu informasi terkini yang diterima redaksi menyebutkan bahwa BMKG telah mencabut potensi ancaman Tsunami.
(wd)