SOLO, solotrust.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) Kota Surakarta memastikan, bakal kembali melakukan penutupan jembatan Mojo, pada Jumat (17/8/2018) malam, hingga Sabtu (18/8/2018).
Bahkan, DPU PR juga sudah memberikan surat edaran pemberitahuan, baik kepada Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surakarta maupun pihak terkait.
Berdasarkan surat edaran yang ditandatangani langsung oleh Kepala DPU PR Endah Sitaresmi Suryandari, penutupan jembatan yang menghubungkan Kota Solo dan Sukoharjo ini dalam proses penelitian dari Puslitbang jalan dan jembatan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
”Salah satu penelitian tersebut, yakni dilakukan scanning dengan peralatan khusus, terhadap kontruksi plat lantai jembatan dan pengujian rangka jembatan,” jelas Endah.
Oleh sebab itu, penutupan harus dilakukan, agar tidak ada beban kendaraan saat dilakukan penelitian tersebut. Penutupan sendiri akan dimulai pada pukul 21.00 WIB hingga pukul 02.00 WIB. (dit)
(wd)