SOLO, solotrust.com – Hubungan antara Paul Pogba dengan sang manajer, Jose Mourinho dikabarkan kembali memanas. Keadaan tersebut disebut-sebut semakin memantapkan langkah Pogba keluar dari Manchester United.
Dalam sesi latihan United belum lama ini, bahkan Pogba tertangkap kamera tampak seperti tengah berselisih dengan Mourinho.
Ditambah lagi, saat ini Mourinho tak lagi menjadikan Pogba sebagai kapten tim. Pemain Prancis itu selama musim ini telah mengenakan ban kapten Red Devils sebanyak tiga kali.
SunSport mengungkapkan, Mourinho mencopot ban kapten Pogba karena kecerobohan saat bermain imbang melawan Wolves, akhir pekan lalu.
“Saya membuat keputusan bagi Paul untuk tidak menjadi kapten lagi,” katanya, melansir The Sun, Kamis (27/9/2018).
Media di Inggris memprediksi, Pogba akan meninggalkan Old Trafford untuk berlabuh ke Barcelona pada bursa transfer musim dingin nanti atau Januari 2019.
Sebelumnya, agen Pogba, Mino Raiola, telah merencanakan pemain bintangnya untuk pindah ke La Liga sejak musim panas lalu. Namun kubu United bersikeras mempertahankan pemain 26 tahun itu.
(way)