Hard News

Aksi Anak SD Dalam Membawakan Seni Karawitan

Jateng & DIY

15 Oktober 2018 14:47 WIB

Siswa SD Negeri Jambean 1 saat membawakan seni karawitan.

SRAGEN, solotrust.com- Seni Karawitan Tresno Budoyo SD Negeri Jambean 1 turut meriahkan TMMD ke 103 di Kabupaten Sragen, Senin (15/10/2018).

Grup karawitan yang berjumlah 20 orang tersebut dilatih dan dipimpin oleh Susi Waras. Menurut Susi, keikutsertaan timnya sebagai salah satu bentuk melestarikan kebudayaan Jawa dan nguri-uri budaya Jawa.



“Seni karawitan gamelan Jawa tetap bisa dilestarikan, karena merupakan salah satu aset budaya kita yang terus diuri-uri sepanjang masa.” Tuturnya.

Susi menambahkan, ia merasa gembira dan bangga bahwasanya seni budaya Jawa gamelan bisa ikut hadir dan memeriahkan acara tersebut.

Para siswa SD Negeri Jambean 1 yang tergabung dalam Seni Karawitan Tresno Budoyo tersebut terlihat sangat menjiwai ketika membawakan gending Jawa.

(wd)