SRAGEN, solotrust.com- Desa Sukorejo Kabupaten Sragen saat ini sedang membangun embung dalam rangka TMMD Reg ke 103 Kodim 0725/Sragen, Kamis (18/10/2018).
Anggota satgas TMMD Reg ke 103 Kodim Sragen Koptu Sigit mengatgakan, program pembangunan embung ini adalah sebuah kegiatan yang memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. Selain sebagai wadah untuk penampungan air di wilayah tersebut, manfaat dari pembangunan embung ini juga bisa dijadikan kolam untuk budidaya jenis ikan dan budidaya lainnya.
“Embung ini selain untuk menampung air bisa juga untuk budidaya ikan, banyak manfaatnya untuk warga nantinya.” Tutur Koptu Sigit.
Banyak warga menyambut baik adanya pembangunan embung tersebut. Sasaran fisik program TMMD ini sangat dinantikan kehadiranya oleh masyarakat setempat. Seperti yang dirasakan saat ini, ketika musim kemarau datang ketersediaan air sangat terbatas, sehingga embung ini akan menjadi solusi bagi warga setempat.
(wd)