BOYOLALI, solotrust.com - Jelang pelaksanaan Pemilihan Legislatif (pileg) dan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (pilpres) 2019, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Boyolali menemukan puluhan kotak suara yang rusak sebelum digunakan.
Meski begitu, kerusakan kotak suara itu terbilang ringan. Ketua KPU Boyolali Ali Fahrudin mengaku akan tetap merekap dan meminta ganti ke KPU pusat.
Menurutnya, untuk kebutuhan pemilu pada April mendatang, KPU Boyolali mendapat kiriman kardus kotak suara sebanyak 16.154 lembar. Jumlah tersebut akan digunakan untuk 3.189 TPS dan 19 PPK.
“Sebagian ada yang rusak tapi tidak banyak. Kerusakan itu tetap kami rekap dan nantinya minta ganti ke KPU pusat,” katanya kepada wartawan, Jumat (8/2/2019).
“Kerusakan tersebut meliputi sisi pojok kotak suara mengkerut dan robek, kupingan kardus kotak suara tak ada. Selain itu potongan kardus kotak suara tidak simetris sehingga saat dirakit tidak sesuai,” ujar dia. (Jaka)
(way)