SOLO, solotrust.com- Perjalanan Railbus Batara Kresna, Kamis (16/11/2017) mengalami keterlambatan. Hal itu disebabkan, adanya sebuah truk yang berhenti di jalur tersebut, yakni tepatnya di depan Graha Wisata Sriwedari.
Alhasil, untuk menyingkirkan truk tersebut, sejumlah petugas mendatangkan mobil derek untuk memindahkan truk tersebut.
Wakil Kepala Daops VI Yogyakarta Ida Hidayati, saat dikonfirmasi membernarkan hal tersebut. Bahkan, sejumlah petugas sudah berusaha mencari siapa sopirnya, namun karea tak ketemu, hingga akhirnya di derek.
“Railbus seharusnya berangkat pukul 04.00 WIB dari Stasiun Purwosari, namun karena adanya truk itu mengalami keterlambatan lebih dari satu jam,” terangnya.
Bahkan, pihaknya menegaskan jika hal tersebut sangat menganggu.
“Sebenarnya ini bukan pertama kali, namun kami sering mengalami hal seperti ini. Hal ini cukup menganggu perjalanan Railbus,” katanya.
(dit-Wd)
()