Solotrust - Kabar gembira bagi para pecinta film berbau warkop DKI. Ya, setelah sukses dengan Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 dan 2, Indro Warkop dan Tora Sudiro akan membintangi film yang judulnya diambil dari celetukan khas Warkop yakni “Gile Lu Ndro”.
Baik Indro maupun Tora telah mengunggah teaser resmi film terebut melalui akun instagramnya masing-masing Rabu (15/11/2017). Film yang digarap oleh Falcon Pictures dan disutradarai oleh Herwin Novianto ini juga telah memasuki proses syuting.
“official poster teaser Gila Lu Ndro! Coming soon”, tulis pihak Falcon Pictures. Ya, poster tersebut menampilkan Indro Warkop yang tengah tertawa dengan jenggot berwarna-warni. Bisa dibayangkan bagaimana unik dan lucunya film ini.
Respon positifpun disampaikan warganet setelah melihat teaser poster yang unik itu.
“Gilee lu bang Tora, harus nonton!!”, tulis “@rizkyardiansyah97
“Ga sabar, pasti gokil”, tulis @billyrockhaa
“Wahh ini nihhh...WAJIB nonton karena cast nya duo favoritos @indrowarkop_asli @t_orasudi_ro Gila Lu Ndro!! Buka timeline IG muncul beginian, sukses om..”, tulis @noviciadewi
Jika di Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Tora memerankan karakter Indro. Sekarang Tora akan bermain dengan Indro asli. Bagaimana ya keseruannya? Kita tunggu sama-sama ya…
(Lin-Wd)
(Redaksi Solotrust)