Ekonomi & Bisnis

Pelaku UMKM di Banjarsari Butuh Sentuhan Teknologi dalam Pemasaran

Ekonomi & Bisnis

16 Februari 2020 15:02 WIB

Ilustrasi


SOLO, solotrust.com - Seratusan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kecamatan Banjarsari butuh sentuhan teknologi dalam memasarkan hasil produksinya. Mereka kebanyakan masih menggunakan cara tradisional dalam mengenalkan usaha. 



Demikian disampaikan Ketua ICSB Korcam Banjarsari Dian Haryanto, dalam pengukuhan pengurus ICSB Korcam Banjarsari di Pendopo Kelurahan Manahan, Solo, Sabtu (15/2/2020). 

"Mereka masih menggunakan cara tradisional membranding usahanya," kata Dian. 

Dian mengatakan siap mendorong pelaku UMKM di Solo khususnya di Kecamatan Banjarsari mampu meningkatkan hasil produksinya dengan menggunakan kecanggihan teknologi digital. 

Hal ini untuk mendukung Solo dalam meningkatkan tingkat kunjungan wisatawan. Pihaknya akan bersinergi dengan dinas terkait untuk mewujudkan pelaku UMKM unggul dan mampu bersaing dengan yang lain. 

"Kita akan mensinergikan dengan program yang ada di pemerintah kota. Kita mencoba menghadap dinas terkait," jelas dia. 

Seperti diketahui ICSB adalah organisasi non-profit yang fokus pada pemberdayaan usaha kecil dan menengah (UMKM) serta penyebaran semangat kewirausahaan. 

ICSB Indonesia sendiri merupakan bagian dari ICSB yang berdiri sejak tahun 1955 dan merupakan  organisasi global pertama yang memiliki perhatian terhadap pengembangan dan edukasi untuk usaha kecil di seluruh Indonesia. 

"Di tengah banyaknya upaya untuk mendorong pelaku UKM di tanah air agar bisa maju dan naik kelas, ICSB Indonesia memposisikan diri sebagai "Payung" yang akan mewadahi setiap upaya dan gerakan tersebut agar bisa terhubung dengan jaringan regional (Asia) serta global yang dimilikinya," katanya. (awa)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya